Atalanta Akui Gollini Dibidik Tottenham

Atalanta Akui Gollini Dibidik Tottenham

Randy Prasatya - Sepakbola
Rabu, 21 Jul 2021 02:00 WIB
AMSTERDAM, NETHERLANDS - DECEMBER 09: Goalkeeper, Pierluigi Gollini of Atalanta BC gives his players instructions during the UEFA Champions League Group D stage match between Ajax Amsterdam and Atalanta BC at Johan Cruijff Arena on December 09, 2020 in Amsterdam, Netherlands. Sporting stadiums around Netherlands remain under strict restrictions due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in games being played behind closed doors. (Photo by Dean Mouhtaropoulos/Getty Images)
Pierluigi Gollini mendekat ke Tottenham Hotspur. (Foto: Getty Images/Dean Mouhtaropoulos)
Bergamo -

Pierluigi Gollini dikabarkan menuju Tottenham Hotspur. CEO Atalanta, Luca Percassi, membenarkan rumor tersebut.

Atalanta belum lama ini memboyong Juan Musso seharga 20 juta euro dari Udinese. Hal itu mengindikasikan bahwa La Dea ingin melepas Gollini.

Tottenham adalah klub peminat kiper berusia 26 tahun tersebut. Fabio Paratici selaku direktur olahraga anyar Tottenham bahkan sudah menemui perwakilan La Dea untuk membahas transfer.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ada banyak opsi yang kami evaluasi. Gollini adalah pemain penting bagi kami, tetapi belum ada yang diputuskan. Tottenham adalah opsi nyata," kata Percassi yang dikutip dari Football Italia.

Keputusan Spurs membidik Gollini adalah bagian dari proses peremajaan tim. Kiper utama Hugo Lloris, 34 tahun, saat ini tinggal menyisakan kontrak satu tahun dengan The Lilywhites.

ADVERTISEMENT

Ide awal Tottenham adalah meminjam Gollini selama dua musim. Selanjutnya Tottenham bakal mempermanenkan kiper kelahiran Bologna itu jika tampil memuaskan.

Atalanta di sisi lain lebih rela melepas kipernya itu dengan status transfer permanen. Ada pula klaim bahwa jika mau meminjam harus diwajibkan membeli Gollini selepas durasi pinjaman selesai.

Percassi juga bicara soal masa depan bek Cristian Romero yang dipinjam dari Juventus dengan opsi permanen. Romero sudah dinobatkan sebagai bek terbaik Liga Italia 2020/2021 dan membantu Timnas Argentina juara Copa America.

"Romero adalah salah satu bek terbaik di Serie A dan wajar jika banyak klub tertarik untuk mengontraknya. Atalanta membuat dia berkembang dan bermain di Liga Champions," lanjut Percassi.

"Mari kita lihat apa yang terjadi, jika kami ingin menjual pemain, kami harus melakukannya dengan cara yang cerdas dan penawaran harus sesuai dengan nilai pemain," tegasnya.




(ran/raw)

Hide Ads