Verona Vs Inter: Correa Bikin 2 Gol, Nerazzurri Menang 3-1

Rifqi Ardita Widianto - detikSepakbola
Sabtu, 28 Agu 2021 03:51 WIB
Joaquin Correa mencetak dua gol kala Inter Milan menang 3-1 atas Verona. (Foto: AP/Paola Garbuio)
Jakarta -

Inter Milan tertinggal duluan untuk mencatatkan comeback dan menang 3-1 di markas Verona. Joaquin Correa mencetak dua gol di debutnya untuk memenangkan Inter.

Inter Milan bertandang ke Marc Antonio Bentegodi, Sabtu (28/8/2021) dini hari WIB pada pekan kedua Serie A. Sebuah kesalahan di menit ke-15 bikin Inter dibobol oleh Verona lewat kaki Ivan Ilic.

Skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah bertahan sampai turun minum. Inter Milan lantas membalasnya di awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-47 melalui aksi Lautaro Martinez.

Upaya Nerazzurri membalikkan keadaan baru membuahkan hasil di menit ke-83. Sundulan Joaquin Correa membalikkan keadaan, disusul gol kedua di menit ke-94 yang mengunci kemenangan Inter.

Dengan hasil ini, Inter Milan sementara memimpin klasemen Liga Italia dengan enam poin dari dua laga. Sedang Verona berada di posisi 19 dengan belum mendapatkan poin.

[Gambas:Opta]

Jalannya Pertandingan

Inter Milan langsung mendominasi penguasaan bola selepas sepak mula. Namun ancaman pertama dari tim tamu baru tercipta di menit ke-12.

Lautaro Martinez menyambar bola liar di dalam kotak penalti, mengarahkannya ke pojok kiri bawah gawang. Tapi Lorenzo Montipo berhasil menepisnya.

GOL! Inter justru kebobolan di menit ke-15. Umpan ceroboh Samir Handanovic ke Marcelo Brozovic diserobot Josip Ivan Ilic. Tinggal menghadapi kiper, Ilic dengan tenang mencungkil bola dan menaklukkan Handanovic.

Inter melancarkan serangan balik di menit ke-23. Hakan Calhanoglu menusuk di kiri, lalu mengirim umpan ke Nicolo Barella di dalam kotak penalti. Sundulan Barella masih melambung ke atas gawang.

Serangan balik Verona melalui Matteo Cancellieri di menit ke-31 dinetralkan pertahanan Inter. Pemain Verona itu tak punya rekan yang mendukung setelah membawa bola dari belakang ke pertahanan Inter.

GOL! Inter mencetak gol di menit ke-39, setelah umpan Edin Dzeko disundul Calhanoglu hingga berakhir di dalam gawang. Tapi gol ini dianulir wasit karena gangguan Lautaro Martinez terhadap kiper Verona.

Peluang buat Verona di menit ke-42. Cancellieri menerima bola di dalam kotak penalti dan mencoba menembak, tapi upayanya melesat ke atas gawang. Babak pertama berakhir.

s Lautaro Martinez celebrates after scoring during the Italian Serie A soccer match between Hellas Verona and Inter Milan, at the Bentegodi stadium in Verona, Italy, Friday, Aug. 27, 2021. (Paola Garbuio/LaPresse via AP)" title="Inter Milan, Verona, Lautaro Martinez" class="p_img_zoomin" />Lautaro Martinez menyamakan kedudukan buat Inter Milan di markas Verona. Foto: AP/Paola Garbuio

GOL! Inter menggebrak usai restart dan menyamakan kedudukan di menit ke-47. Umpan lemparan ke dalam Ivan Perisic sempat disontek oleh Dzeko lalu disambar Martinez dari jarak dekat dengan kepala ke dalam gawang.

Nyaris Inter berbalik unggul di menit ke-55. Martinez menerima operan dari Dzeko di dalam kotak penalti, tapi sepakannya malah melebar.

Inter meminta penalti di menit ke-59. Dalam situasi serangan balik, Martinez dihentikan oleh Martin Hongla dan terjatuh. Wasit dan Video Assistant Referee (VAR) memutuskan tak ada pelanggaran.

Peluang buat Inter di menit ke-67. Alessandro Bastoni mengarahkan sepakan mendatar ke pojok kanan bawah gawang, namun Montipo membaca dan menghalaunya.

GOL! Inter Milan memetik keunggulan di menit ke-83. Matteo Darmian merangsek di kanan lalu mengirim umpan silang apik yang diselesaikan dengan sundulan oleh Joaquin Correa ke pojok kanan atas gawang.

GOL! Correa mencetak gol keduanya di menit ke-94 dan memastikan Inter menang. Sepakannya dari depan kotak penalti tak kuasa dihentikan Montipo. Inter Milan mengunci kemenangan 3-1.

Susunan pemain:

Verona: Lorenzo Montipo; Giangiacomo Magnani (Pawel Dawidowicz 75'), Koray Gunter, Federico Ceccherini (Nicolo Casale 53'); Marco Faraoni (Boko Sutalo 75'), Martin Hongla (Adrien Tameze 74'), Ivan Ilic, Darko Lazovic; Antonin Barak, Matteo Cancellieri (Kevin Lasagna 62'), Mattia Zaccagni

Inter Milan: Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan De Vrij, Alessandro Bastoni; Matteo Darmian, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic (Arturo Vidal 66'), Hakan Calhanoglu (Matias Vecino 87'), Ivan Perisic (Federico Dimarco 66'); Lautaro Martinez (Joaquin Correa 74'), Edin Dzeko (Stefano Sensi 87')



Simak Video "Video: Nyesek! Inter Milan Kalah di Injury Time"

(raw/rin)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork