De Ligt Nikmati Tekanan di Juventus

De Ligt Nikmati Tekanan di Juventus

Randy Prasatya - Sepakbola
Rabu, 02 Mar 2022 03:10 WIB
LONDON, ENGLAND - NOVEMBER 23: Matthijs de Ligt of Juventus 
 during the UEFA Champions League group H match between Chelsea FC and Juventus at Stamford Bridge on November 23, 2021 in London, England. (Photo by Catherine Ivill/Getty Images)
Matthijs de Ligt sadar punya tugas berat di Juventus. Foto: (Getty Images)
Jakarta -

Matthijs de Ligt sejauh ini mendapatkan kepercayaan penuh untuk mengisi lini belakang Juventus. Bek asal Belanda itu merasa saat ini harus memikul tanggung jawab.

Matthijs de Ligt telah tampil 29 kali bersama Juventus sepanjang musim ini. Peningkatan jumlah bermain De Ligt tak lepas dari seringnya Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini mengalami cedera.

Sadar dengan situasi tersebut memberinya banyak tanggung jawab di lini belakang, De Ligt di sisi lain mampu menikmati kepercayaan yang diberikan pelatih Massimiliano Allegri. Dia juga menegaskan mampu memainkan peran penting di Juventus.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya perhatikan bahwa klub memberi saya lebih banyak tanggung jawab," kata De Ligt kepada Rondo, yang dikutip oleh Football Italia.

"Sekarang Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci berjuang dengan cedera, jadi saya memiliki lebih banyak tekanan di pundak saya, tetapi saya menyukainya. Saya perhatikan bahwa saya dapat memainkan peran penting," sambungnya.

ADVERTISEMENT

Kontrak De Ligt bersama Juventus habis pada Juni 2024. Mino Raiola selaku agen De Ligt, sempat memberi sinyal bahwa bek berusia 22 tahun itu bakal pergi mendekati kontrak habis.

Apa yang dikatakan Raiola bisa saja berubah karena De Ligt menjadi tumpuan di barisan pertahanan. Mantan pemain Ajax Amsterdam tersebut juga tak mau memikirkan masa depannya dan memilih untuk fokus ke penampilan.

"Kami masih berjuang di tiga turnamen dan saya sangat menikmati diri saya di sini," De Ligt mengungkapkan.

"Saya perhatikan bahwa saya belajar lebih banyak setiap minggu dan saya sangat menyukainya. Apa yang Mino katakan sudah tiga bulan yang lalu; pada saat itu, begitu banyak yang bisa berubah... Saat ini, saya hanya fokus penuh pada musim ini," tegasnya.




(ran/pur)

Hide Ads