Napoli Vs Verona: Partenopei Menang 2-0

Napoli Vs Verona: Partenopei Menang 2-0

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Senin, 13 Jan 2025 04:45 WIB
NAPLES, ITALY - JANUARY 12: AndrΓ©-Frank Zambo Anguissa of SSC Napoli with a chance on goal during the Serie A match between Napoli and Verona at Stadio Diego Armando Maradona on January 12, 2025 in Naples, Italy. (Photo by Ivan Romano/Getty Images)
Foto: Getty Images/Ivan Romano
Naples -

Napoli menjaga diri dari tekanan di pucuk klasemen Liga Italia. Itu setelah Partenopei menang 2-0 atas Hellas Verona.

Napoli menjamu Verona di Stadio Diego Armando Maradona, Senin (13/1/2025) dini hari WIB. Tim besutan Antonio Conte itu benar-benar mendominasi jalannya pertandingan.

Tuan rumah sudah membuka keunggulan pada menit kelima. Tembakan Giovanno Di Lorenzo mulanya mengenai tiang, lalu memantul dan membentur badan kiper Lorenzo Montipo hingga malah masuk ke gawang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dominasi Napoli baru benar-benar termaksimalkan setelah turun minum. Frank Anguissa menggandakan keunggulan pada menit ke-61 usai menerima umpan dari Romelu Lukaku.

Verona sempat menebar ancaman lewat Grigoris Kastanos dan Dailon Livramento. Akan tetapi tembakan keduanya diamankan kiper.

ADVERTISEMENT

Skor 2-0 tak berubah sampai pertandingan tuntas. Napoli mengamankan tiga poin dan memperkuat posisi di puncak klasemen Liga Italia.

Lukaku dkk mengoleksi 47 poin dari 20 laga, empat poin di depan Inter Milan. Sementara Verona bertahan di posisi 17 dengan 19 poin.

Susunan pemain

Napoli: Meret, Di Lorenzo, Rrahmani, Jesus, Spinazzola (Mazzocchi 83'), Anguissa, McTominay (Raspadori 77'), Lobotka, Politano (Ngonge 77'), Neres (Zerbin 90'), Lukaku (Simeone 77')

Verona: Montipo, Magnani, Coppola, Dawidowicz, Faraoni (Daniliuc 77'), Belahyane (Mosquera 84'), Duda, Lazovic (Bradaric 69'), Suslov, Tengstedt (Kastanos 76'), Sarr (Livramento 69')




(raw/mrp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads