Marcel Sabitzer siap dijual RB Leipzig. Tiga klub mengincarnya yakni AC Milan, AS Roma, dan Arsenal. Siapa yang harganya cocok, dia dapat!
Rumor bursa transfer musim panas terus seru. Klub-klub besar Eropa sikut-sikutan untuk belanja pemain incaran.
Dilansir dari Football Italia, dua klub Italia dan satu klub Inggris lagi rebutan untuk mendapatkan Marcel Sabitzer. Pemain serba bisa ini (sebagai gelandang serang dan penyerang sayap) siap dilepas oleh klub Bundesliga, RB Leipzig.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
AC Milan, AS Roma, dan Arsenal berburu Sabitzer. Ketiga klub itu memang butuh juru gedor baru.
Milan ditinggalkan Hakan Calhanoglu ke Inter. Roma butuh penyerang baru pun Arsenal butuh kekuatan tambahan di lini depan.
Baca juga: AC Milan Jangan Sampai Keropos |
Marcel Sabitzer sendiri kontraknya bakal habis di bulan Juni 2022 mendatang. Pemain Austria berusia 27 tahun itu belum memperpanjang kontrak dan RB Leipzig tak mau dirinya pergi dengan cuma-cuma.
Maka, RB Leipzig siap melepasnya di bursa transfer musim panas ini. Sabitzer siap dilepas mulai dari harga 25 juta Euro atau setara Rp 431 miliar.
Sabitzer sudah memperkuat RB Leipzig sejak tahun 2015. Dirinya sudah mencatatkan 227 penampilan di seluruh ajang dengan torehan 52 gol dan 42 assist.
Siapa yang paling cepat mendapatkan Marcel Sabitzer?
(aff/rin)