Di Maria menjadi salah satu kunci sukses Madrid menjuarai Copa del Rey dan Liga Champions musim lalu. Sudah 11 gol dan 26 assist disumbankan winger Argentina itu dalam 52 penampilannya di seluruh kompetisi.
Performa apik Di Maria membuatnya menjadi komoditi yang diperebutkan klub-klub top Eropa. Di antara beberapa klub yang berminat mendapatkan jasanya, Juventus dan AS Monaco kabarnya telah mengajukan penawaran tinggi terhadap pemain berusia 26 tahun itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku minta kepada agenku untuk tidak mengatakan apapun kepadaku tentang pembicaraan yang sudah dia lakukan," ujar Di Maria sebagaimana dikutip dari Marca.
"Aku tidak tahu apa yang akan terjadi dengan karierku. Aku tidak tahu apapun tentang masa depanku untuk saat ini. Aku sekarang fokus pada tim nasional dan bukannya pada apa yang terjadi di tempat lain."
"Rekan-rekan setimku dan aku juga tidak membaca atau mendengarkan semua hal yang digosipkan di media. Kami hanya memikirkan tentang diri sendiri dan keutuhan tim ini," lugas pemain yang diboyong dari Benfica itu.
(rin/roz)











































