Atletico Tundukkan Granada 2-0

Atletico Tundukkan Granada 2-0

- Sepakbola
Senin, 19 Jan 2015 01:09 WIB
Atletico Tundukkan Granada 2-0
DANI POZO/AFP/Getty Images
Madrid -

Atletico Madrid meraih kemenangan 2-0 saat menjamu Granada. Dua gol kemenangan Los Rojiblancos dibuat Mario Mandzukic dan Raul Garcia di masing-masing babak.

Bermain di kandang sendiri, Stadion Vicente Calderon, Minggu (18/1/2015) malam WIB, Atletico tampil jauh lebih dominan. ESPNFC mencatat skuat besutan Diego Simeone mendominasi penguasaan bola sampai 61%. Pemain-pemain Atletico juga membuat 12 tembakan, meski cuma tiga yang mengarah ke gawang.

Kemenangan ini membuat Atletico kembali meramaikan persaingan jadi juara. Sudah menjalani 19 pertandingan mereka mengumpulkan poin 41, sama dengan Barcelona yang ada di posisi kedua namun baru bermain 18 kali. Puncak klasemen masih jadi milik Real Madrid dengan 45 poin dipunya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jalannya Pertandingan

Menjalani laga setelah sukses mendepak Real Madrid di ajang Copa del Rey pada tengah pekan lalu, Atletico tampil dominan. Namun begitu duo striker Fernando Torres dan Mario Mandzukic yang dipasang sebagai starter tak bisa menebar ancaman sampai setidaknya 15 menit pertama laga.

Justru tim tamu yang pertama menebar ancaman saatΒ Youssef El Arabi mencoba memperdaya kiper Miguel Moya dengan mencungkil bola namun arahnya terlalu melebar. Di menit 18 Moya dipaksa membuat penyelamatan saat tendangan sudut pemain Granada melengkung mengarah ke gawangnya. Bola yang ditepis Moya membentur mistar gawang Atletico.

Tuan rumah dapat penalti di menit 36 setelah Diego Godin dijatuhkan Sissoko di dalam kotak penalti. Mandzukic yang maju sebagai eksekutor menuntaskan tugasnya dengan sempurna dan membuat tuan rumah unggul 1-0.

Di awal babak kedua Granada mencoba lebih menguasai lapangan tengah. Di 10 menit pertama upaya tersebut berhasil, namun itu tak membuat mereka bisa menciptakan ancaman dan peluang di pertahanan tuan rumah.

Duet Torres-Mandzukic tuntas di menit 58 setelah Diego Simeone memutuskan menarik striker pinjaman dari AC Milan itu dan menggantikannya dengan Antoine Griezman. Pergantian tersebut hampir membuahkan hasil saat di menit 69 sepakan Griezman yang memantul di tanah bisa dengan mudah diamankan kiper Granada.

Tujuh menit sebelum laga tuntas Atletico nyaris menambah keunggulannya. Tandukan Suarez menyongsong umpan tendangan bebas masih melebar di tiang jauh.

Upaya tuan rumah mencetak gol kedua dan sekaligus menyudahi perlawanan Granada membuahkan hasil di menit 88, setelah Garcia mencetak gol yang mengubah kedudukan jadi 2-0.

Susunan Pemain

Atletico Madrid: Miguel Moya, Diego GodΓ­n, Guillherme Siqueira, Juanfran, JosΓ© GimΓ©nez, Mario SuΓ‘rez, Koke, Arda Turan ('90 Raul JimΓ©nez), Gabi, Mario Mandzukic ('84 RaΓΊl GarcΓ­a), Fernando Torres ('58 Antoine Griezmann)

Granada: Oier OlazÑbal, Allan Nyom, Mainz, Jean-Sylvain Babin, Abdoulwhaid Sissoko ('63 Dimitri Foulquier), Héctor, Piti, Lass Bangoura ('75 Juan Carlos), Manuel Iturra, Robert IbÑñez ('78 Success Isaac), Youssef El Arabi

(din/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads