Adriano Didekati Besiktas

Adriano Didekati Besiktas

Meylan Fredy Ismawan - Sepakbola
Senin, 25 Jul 2016 09:09 WIB
Foto: Getty Images/David Ramos
Barcelona - Adriano Correia tampaknya tak akan menjadi bagian dari skuat Barcelona pada musim depan. Bek asal Brasil itu sedang didekati klub Turki, Besiktas.

Besiktas sedang membutuhkan bek kiri baru setelah kepindahan Ismail Koybasi ke Fenerbahce. Mereka pun menjadikan Adriano sebagai incaran utama.

Adriano sendiri berada dalam situasi yang sulit di Barca. Kedatangan Lucas Digne membuat pemain berusia 31 tahun itu terancam makin terpinggirkan. Dia sebelumnya sudah kalah bersaing dengan Jordi Alba.

Pada Minggu (24/7/2016), Besiktas mengumumkan bahwa mereka sudah memulai pembicaraan untuk merekut Adriano.

"Besiktas telah memulai negosiasi dengan Barcelona dan Adriano Correia terkait transfer si pemain," tulis Besiktas dalam pernyataan yang dikutip Soccerway.

Adriano didatangkan Barca dari Sevilla pada 2010 lalu. Dia sejauh ini telah tampil pada 190 pertandingan dalam kostum Blaugrana dan mencetak 17 gol.


===
*Artikel ini merupakan hasil kerja sama OPPO dan detikcom (mfi/mfi)