Dalam pertandingan jornada enam di Wanda Metropolitano, Sabtu (23/9/2017) malam WIB, Atletico mengamankan poin penuh di kandang sendiri berkat gol-gol dari Yannick Carrasco dan Antoine Griezmann. Kedua gol lahir di babak kedua.
Sebelum gol tersebut, Atletico sebenarnya memiliki peluang cukup bagus untuk menjebol gawang Sevilla di menit ke-33. Saat itu sepak pojok Koke bisa disambut tandukan Saul Niguez, tapi arah bola masih tak tepat ke sasaran.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gol tersebut dirayakan Carasco dengan berlari menghambur ke arah penonton. Ia dikartu kuning wasit akibat perayaannya itu.
Keunggulan digandakan Griezmann di menit ke-69. Lewat sebuah kombinasi operan, di kotak penalti Griezmann mengamankan bola agar tak dicuri lawan. Felipe Luis lantas mengoper kembali bola ke Griezmann yang tak membuang peluang itu.
[Gambas:Sportradar]
Hasil ini membuat Atletico kini mengoleksi 14 poin hasil dari empat kemenangan dan dua hasil seri, untuk duduk di posisi kedua klasemen sementara. Selain Atletico, ada Barcelona, Valencia, dan Levante yang juga belum terkalahkan. Bedanya, ketiga tim itu baru memainkan lima pertandingan.
Sementara Sevilla terpaku pada raihan 13 poin hasil dari empat kemenangan, sekali seri, dan satu kekalahan yang baru saja dialami, untuk menempati peringkat ketiga papan klasemen.
[Gambas:Sportradar]
Susunan pemain
[Gambas:Sportradar]
(krs/fem)











































