Bisa Bersinar Kali ini, Jovic dan Militao?

Bisa Bersinar Kali ini, Jovic dan Militao?

Afif Farhan - Sepakbola
Senin, 14 Sep 2020 20:05 WIB
BRUGGE, BELGIUM - DECEMBER 11: Luka Jovic of Real Madrid looks dejected after being substituted during the UEFA Champions League group A match between Club Brugge KV and Real Madrid at Jan Breydel Stadium on December 11, 2019 in Brugge, Belgium. (Photo by Dean Mouhtaropoulos/Getty Images)
Bisa Bersinar Kali ini, Jovic dan Militao? (Dean Mouhtaropoulos/Getty Images)
Madrid -

Luka Jovic dan Eder Militao, dua pemain mahal Real Madrid yang musim lalu gagal bersinar. Maka musim 2020/2021 kali ini, bisa bersinar?

Musim lalu, Real Madrid merogoh kocek dalam-dalam untuk memboyong Luka Jovic dan Eder Militao. Dilansir dari Marca, Jovic ditebus dari Frankfurt seharga 60 juta euro atau setara Rp 1 triliun. Sedangkan Militao, ditebus dari Porto seharga 50 juta euro atau setara Rp 857 miliar.

PAMPLONA, SPAIN - FEBRUARY 09: Luka Jovic of Real Madrid scores his team's fourth goal during the La Liga match between CA Osasuna and Real Madrid CF at El Sadar Stadium on February 09, 2020 in Pamplona, Spain. (Photo by Juan Manuel Serrano Arce/Getty Images)Luka Jovic yang masih minim gol di Real Madrid (Juan Manuel Serrano Arce/Getty Images)

Jovic mengisi pos lini serang, sedangkan Militao di lini pertahanan. Kedua pemain juga masih muda, umurnya masih sama-sama 22 tahun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tapi sayangnya, musim lalu cerita mereka berdua kurang mulus. Jovic melempem di depan gawang, sedangkan Militao belum banyak diberi kepercayaan.

MADRID, SPAIN - SEPTEMBER 14: Eder Militao of Real Madrid controls the ball during the Liga match between Real Madrid CF and Levante UD at Estadio Santiago Bernabeu on September 14, 2019 in Madrid, Spain. (Photo by Denis Doyle/Getty Images)Eder Militao masih kesulitan menembus skuad utama Real Madrid (Getty Images/Denis Doyle)

Luka Jovic, pemain asal Serbia itu cuma bermain 17 kali di Liga Spanyol. Golnya cuma dua.

ADVERTISEMENT

Eder Militao baru mencatatkan 15 kali penampilan di Liga Spanyol. Dia dinilai masih belum kuat untuk menggantikan Raphael Varane.

Kedua pemain sempat santer diisukan akan dipinjamkan Real Madrid ke klub lain. Luka Jovic sempat dikabarkan akan dipinjamkan ke AC Milan hingga Chelsea, sementara Militao ke beberapa klub Liga Inggris

Namun hingga kini, tampaknya Real Madrid tampaknya enggan meminjamkan mereka karena kedalaman skuad yang juga menipis.

Maka jika tetap di Real Madrid, bisakah keduanya kembali bersinar dan membayar mahal harga yang sudah dikeluarkan Los Blancos?




(aff/adp)

Hide Ads