Antoine Griezmann melakukan paling tidak dua tindakan yang disebut-sebut membuatnya kian populer di ruang ganti Barcelona. Griezmann sukses merebut hati rekan-rekannya.
Menurut Diario AS, dua tindakan dari pesepakbola asal Prancis tersebut sudah membuat dirinya mendapat afeksi lebih besar dari pemain Blaugrana lain. Apalagi Antoine Griezmann juga disebut punya pembawaan ramah dirinya jadi sosok populer di skuad Barca.
Dilaporkan bahwa pada 24 November lalu, setelah perayaan kemenangan atas Dynamo Kiev, Griezmann berinisiatif untuk maju ke depan rekan-rekan satu timnya untuk memimpin koor lagu 'Selamat Ulang Tahun' buat Pedri yang di hari itu itu genap berusia 18 tahun. Antoine Griezmann layaknya seorang MC dadakan dalam sebuah pesta ulang tahun.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tindakan kedua Antoine Griezmann dalam merebut hati rekan-rekannya di skuad Blaugrana terjadi sepulangnya dari kemenangan tandang atas Real Valladolid pada 22 November. Saat itu eks Atletico Madrid tersebut bertindak bagaikan Sinterklas dengan bagi-bagi kado buat pemain Barcelona -- yang konon berupa pernak-pernik dan akseksoris dari merek ternama Louis Vuitton.
Dua tindakan Antoine Griezmann tersebut dikabarkan sudah membuat keberadaannya di skuad Barca makin menonjol, paling tidak di luar lapangan. Itu dikarenakan Griezmann saat ini justru sedang melewati masa-masa tidak mudah di dalam lapangan. Beberapa kali ia harus rela kehilangan tempat, juga digeser Martin Braithwaite sebagai ujung tombak.
Selain itu, Antoine Griezmann juga dapat kritik atas performanya ketika melawan Eibar secara khusus saat menolak untuk menjadi eksekutor penalti Barca. Penolakannya itu dimaknai sebagai cerminan kelemahan dan rasa insecure.
Diario AS juga mencatat, kedua tindakan Antoine Griezmann itu menariknya juga terjadi pada saat Lionel Messi kebetulan tidak ada. Pada kejadian pertama, Messi memang tak ikut serta ke Kiev. Sedangkan di kejadian kedua, La Pulga tak ikut balik ke Barcelona karena menggunakan pesawat pribadi untuk menuju ke Argentina.
(krs/ran)