Real Madrid Keok Lawan Tim Divisi 3, Zidane: Sakit Sih, tapi...

Real Madrid Keok Lawan Tim Divisi 3, Zidane: Sakit Sih, tapi...

Bayu Baskoro - Sepakbola
Kamis, 21 Jan 2021 11:00 WIB
Real Madrids head coach Zinedine Zidane reacts during a Spanish Copa del Rey round of 32 soccer match between Alcoyano and Real Madrid at the El Collao stadium in Alcoy, Spain, Wednesday Jan. 20, 2021. (AP Photo/Jose Breton)
Zinedine Zidane tertunduk usai Real Madrid disingkirkan Alcoyano di Copa del Rey. (Foto: AP/Jose Breton)
Alcoyano -

Real Madrid disingkirkan tim divisi tiga Spanyol, Alcoyano, di ajang Copa del Rey. Zinedine Zidane angkat bicara tentang kekalahan menyakitkan tersebut.

Madrid bersua Alcoyano dalam laga babak 32 besar Copa del Rey di Stadion Campo Municipal El Collao, Kamis (21/1/2021) dini hari WIB. Los Blancos unggul 1-0 di babak pertama melalui gol yang dicetak Eder Militao.

Alcoyano menyamakan kedudukan di menit ke-81 melalui gol Jose Selbas. Skor 1-1 bertahan hingga 90 menit yang memaksa pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di perpanjangan waktu, Alcoyano harus bermain dengan 10 pemain setelah Ramon Lopez mendapat kartu kuning kedua. Kalah jumlah pemain, tim tuan rumah justru mampu mencetak gol di menit ke-115 lewat Juanan.

Skor 2-1 untuk Alcoyano menjadi skor akhir penutup laga. Real Madrid tumbang dan harus tersingkir dari Copa del Rey musim ini.

ADVERTISEMENT

Hasil ini jelas menjadi kekalahan memalukan buat Madrid. Tampil dengan status juara bertahan LaLiga, Los Merengues justru didepak tim Segunda B yang memiliki skuad tidak lebih mahal dari kiper pelapis Madrid, Andry Lunin.

Zinedine Zidane selaku pelatih Madrid berkomentar mengenai hasil mengecewakan kali ini. Zizou mengaku bertanggung jawab atas kekalahan timnya dari Alcoyano.

Zidane menambahkan bila kekalahan semacam ini bukan hal yang aneh di dunia sepakbola. Oleh karena itu, dia meminta skuadnya untuk bangkit dan fokus menatap laga-laga berikutnya.

"Saya pikir ini tanggung jawab saya sebagai pelatih. Inilah sepakbola, anda mesti memanfaatkan peluang. Bolanya gagal masuk ke gawang, sehingga kami harus tersingkir," kata Zidane, dikutip dari Marca.

"Inilah sepakbola. Kami mestinya menang melawan tim Segunda B, tapi ini bukan hal memalukan. Hal-hal seperti ini terjadi, dan kami harus bertanggung jawab," dia menambahkan.

"Kami mesti terus bekerja. Hari ini memang menyakitkan, sebab kami tidak suka kalah, tapi kami tak akan jadi gila, kok," demikian kata Zinedine Zidane soal kekalahan Real Madrid dari Alcoyano.

(bay/aff)

Hide Ads