Presiden Barcelona Yakin Los Cules Bisa Juara LaLiga, Ini Syaratnya

Presiden Barcelona Yakin Los Cules Bisa Juara LaLiga, Ini Syaratnya

Lucas Aditya - Sepakbola
Rabu, 05 Mei 2021 00:30 WIB
BARCELONA, SPAIN - MARCH 07: New FC Barcelona President Joan Laporta celebrates during a press conference following his victory in the FC Barcelona President Elections at Camp Nou on March 07, 2021 in Barcelona, Spain. (Photo by David Ramos/Getty Images)
Presiden Barcelona, Joan Laporta, masih yakin klubnya bisa juara LaLiga 2020/2021. (Foto: Getty Images/David Ramos)
Jakarta -

Presiden Barcelona, Joan Laporta, mempunyai keyakinan tinggi bahwa timnya akan menjuarai Liga Spanyol. Tapi, ada syarat dari Laporta.

Di klasemen Liga Spanyol saat ini, Barcelona duduk di posisi ketiga dengan raihan 74 poin. Koleksi angka mereka sama dengan Real Madrid, tertinggal dua poin dari Atletico Madrid di posisi teratas.

Liga Spanyol saat ini masih menyisakan 4 pertandingan. Blaugrana masih berhadapan dengan Atletico Madrid.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pertandingan di Camp Nou itu akan berlangsung, Sabtu (8/5/2021) malam WIB. Barca vs Atletico menjadi salah satu duel penentu juara LaLiga 2020/2021.

Atletico merupakan lawan terberat tim Catalan. Setelah itu, Levante, Celta Vigo dan Eibar yang akan dilawan di sisa musim.

ADVERTISEMENT

"Saya bilang sebeum laga melawan Valencia bahwa andai kami menang lima laga kami yang tersisa, kami yakin bahwa kami bisa menjuarai liga," kata Laporta di Sport.

"Ya, sekarang tak lagi lima. Sekarang empat laga untuk memenangi liga. Saya mempunyai kepercayaan diri pada diri kami," kata dia menambahkan.

Barcelona sudah meraih 1 trofi di musim ini. Lionel Messi cs memenangi Copa del Rey usai menaklukkan Athletic Bilbao. Dalam pertandingan di La Cartuja, Sevilla, pada 17 April 2021, Lionel Messi (2 gol), Antoine Griezmann, dan Frenkie de Jong yang menjadi penentu kemenangan Barca.

Usai puasa piala di musim lalu, bisa meraih gelar ganda di tahun ini, Barcelona?




(cas/ran)

Hide Ads