Situasi Ousmane Dembele dan Barcelona masih keruh. Ditambah kini bocor informasi Dembele minta Rp 725 miliar demi memberikan perpanjangan kontrak. Sampai-sampai ada dugaan Dembele memoroti Barca. Waduh!
Dilansir dari AS, kontrak Ousmane Dembele di Barcelona akan habis pada musim panas 2022 mendatang. Sejauh ini, belum ada kata sepakat dari kedua pihak untuk memperpanjang kontrak.
Kedua pihak sebenarnya sudah bertemu untuk membicarakan pembaruan kontrak pada Rabu (29/12/2021). Kabarnya ada ketegangan yang terjadi dalam pertemuan tersebut, sebagaimana dilaporkan juga oleh Cadena Cope.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penyebabnya adalah perwakilan-perwakilan Dembele menginginkan hak untuk bernegosiasi dengan klub lain per 1 Januari mendatang. Padahal Dembele sendiri sebelumnya sudah menyatakan 'Ya' untuk kontrak baru dan Barcelona mengharapkan itu dihormati.
![]() |
Kini muncul laporan baru. TV3 melansir, ada informasi yang bocor dari pertemuan tersebut.
Disebutkan, Ousmane Dembele dan agennya, Moussa Sissoko meminta biaya sebesar 45 juta Euro atau setara Rp 725 miliar demi mau memberi tanda tangan kontrak baru.
Satu lagi, Dembele minta naik gaji!
Pihak Barcelona geram dengan permintaan aneh tersebut. Bukan apa-apa, Dembele sendiri masih kerap cedera dan belum memberikan penampilan terbaiknya di lapangan.
Baca juga: Barcelona Tertarik Boyong Morata? |
Barcelona sendiri lagi seret keuangannya. Barca masih terlilit hutang sampai angka triliunan rupiah.
Barca justru mau menjual beberapa pemainnya, supaya ada pemasukan di neraca keuangan. Maka dengan sikap Dembele yang seperti itu, diyakini Barca sudah bulat tekadnya untuk menjualnya!
Dikabarkan, beberapa klub dari Liga Inggris dan Liga Italia tertarik untuk membeli Ousmane Dembele.
Harga pasaran pemain berusia 24 tahun itu, ada di angka 30 juta Euro atau setara Rp 483 miliar. Sepertinya di Januari nanti, Dembele sudah harus siap-siap berkemas, ya...
(aff/rin)