Carlo Ancelotti menilai timnya bukan favorit saat menghadapi Barcelona di Piala Super Spanyol. Meski, Blaugrana saat ini masih terseok-seok di Liga Spanyol.
Real Madrid menang 4-1 atas Valencia di Santiago Bernabeu pada laga lanjutan LaLiga, Minggu (9/1/2022) dini hari WIB. Empat gol Los Blancos ke gawang Valencia dibikin lahir dari brace Karim Benzema (menit ke-43 dan 88), serta Vinicius Jr (menit 52 dan 61). Sementara, Kelelawar Hitam hanya bisa menipiskan ketinggalan dari gol Goncalo Guedes di menit ke-76.
Kemenangan ini membuat Madrid semakin kukuh di puncak klasemen. Pasukan Carlo Ancelotti mengumpulkan 49 angka unggul delapan angka dari Sevilla di urutan kedua.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hasil ini menjadi modal apik untuk El Real menghadapi Barcelona di ajang Piala Super Spanyol. Madrid bakal bertemu sang rival abadi di King Fahd International Stadium, Arab Saudi, Kamis (13/1/2022).
Berbanding terbalik ke Madrid, Barcelona menyongsong laga ini dengan situasi yang kurang baik. Mereka masih belum tampil konsisten di LaLiga.
Pada laga terakhir, Barcelona hanya mampu bermain imbang dengan Granada 1-1. Barcelona saat ini berada di peringkat keenam dengan 32 angka.
Meski Barcelona sedang dalam situasi sulit, Ancelotti enggan menganggap remeh klub asal Catalunya ini. Ia menilai Barcelona tetap rival utama mereka. Don Carlo menegaskan Madrid tak dalam status diunggulkan untuk memenangi Piala Super Spanyol.
"Barcelona akan selalu menjadi rival kami, Kami mungkin favorit dalam teori tetapi kenyataannya akan ada di lapangan. Kami mulai dari 0-0 dan kedua tim akan memberikan semua yang mereka miliki di luar sana," ujar Ancelotti dikutip dari situs Real Madrid
"Ini adalah ajang yang penting dan kesempatan pertama yang dimiliki setiap tim untuk meraih gelar musim ini. Tidak masalah apakah kami favorit atau tidak," jelasnya.
(pur/nds)