Cara Valverde Tenangkan Pikiran Jelang Derby Madrid

Cara Valverde Tenangkan Pikiran Jelang Derby Madrid

Randy Prasatya - Sepakbola
Sabtu, 25 Feb 2023 07:20 WIB
Cara Valverde Tenangkan Pikiran Jelang Derby Madrid
Foto: Getty Images/Quality Sport Images
Jakarta -

Derby Madrid selalu menjadi laga yang spesial untuk para pemain yang terlibat. Menatap pertandingan itu, Federico Valverde memilih menenangkan pikiran dengan berkumpul bersama keluarga.

Real Madrid vs Atletico Madrid tersaji di Santiago Bernabeu dalam lanjutan LaLiga, Minggu (26/2/2023) dini hari WIB. Ini adalah laga penuh gengsi, terlebih kedua tim akan mengincar tiga poin.

Los Blancos butuh kemenangan untuk bisa terus menempel Barcelona selaku pemuncak klasemen. Atletico mengincar tiga poin agar bisa menjaga posisinya di empat besar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam laga yang sangat menuntut ini, penting untuk pemain bisa menjernihkan pikiran. Valverde selaku gelandang Madrid memilih untuk kumpul keluarga agar bisa tenang.

"Saya akan bermain dengan anak di rumah dengan tenang dan menikmati kebersamaan keluarga. Saya akan mencoba untuk tidak terlalu memikirkan pertandingan. Kami profesional dan kami tahu bahwa kami harus makan dengan baik, menjaga diri sendiri dan beristirahat," kata Valverde seperti dikutip dari AS.

ADVERTISEMENT

Ini adalah Derby Madrid ketiga sepanjang musim 2022/2023. Madrid sudah menang 2-1 pada putaran pertama LaLiga dan 3-2 di Copa del Rey.

"Memainkan permainan seperti ini adalah impian seseorang. Ini adalah pertemuan yang menyenangkan bagi para pemain dan para penggemar. Kami akan mencoba untuk memenangkan dan menutup persaingan ini dengan memenangkan ketiga pertandingan," tegasnya.




(ran/raw)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads