El Clasico Menanti, Lewandowski Yakin Pulih Tepat Waktu

Novitasari Dewi Salusi - detikSepakbola
Minggu, 15 Okt 2023 10:00 WIB
Striker Barcelona Robert Lewandowski kini sedang menjalani pemulihan cedera pada pergelangan kakinya (Foto: AP/Joan Monfort)
Jakarta -

Robert Lewandowski menyampaikan kabar terbaru soal kondisi cederanya. Striker Barcelona itu optimistis bisa pulih lebih cepat.

Lewandowski cedera saat memperkuat Barcelona di pertandingan Liga Champions melawan Porto pada awal Oktober. Striker asal Polandia itu mengalami masalah pada pergelangan kaki kirinya.

Barcelona tidak merinci berapa lama penyerangnya itu harus menepi. Namun, laporan The Athletic mengklaim bahwa Lewandowski bisa absen selama satu bulan atau sampai awal November 2023.

Itu berarti Lewandowski terancam absen di El Clasico. Barcelona akan menjamu Real Madrid pada 28 Oktober.

Lewandowski pun berpacu dengan waktu untuk pulih sebelum El Clasico. Meski demikian, mantan pemain Bayern Munich itu meyakinkan fans bahwa dia akan segera kembali.

"Saya akan lebih tahu lagi pekan depan, tapi kelihatannya lebih baik dari yang saya kira," ujar Lewandowski seperti dilaporkan Marca.

"Belum ada tanggal (comeback) pastinya. Semua tergantung bagaimana kaki saya bereaksi. Kalau saya tidak fit, saya tidak akan memaksakan diri untuk main," katanya.

Robert Lewandowski sejauh ini merupakan top skor Barcelona di LaLiga. Striker 35 tahun itu sudah mencetak lima gol dalam delapan pertandingan.



Simak Video "Video Barcelona Waswas Lewandowski Cedera"

(nds/mrp)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork