Road to Final: Jerman Sudah Panas dari Start

Road to Final: Jerman Sudah Panas dari Start

- Sepakbola
Jumat, 11 Jul 2014 16:11 WIB
Road to Final: Jerman Sudah Panas dari Start
Robert Cianflone/Getty Images
Jakarta - Jerman menunjukkan kesiapannya di Piala Dunia sedari partai pertama fase grup. Langsung panas sedari start dengan meraih kemenangan atas Portugal, Die Mannschaft sukses menjaga ritme sampai semifinal.

Jerman tergabung di Grup G bersama Portugal, Ghana dan Amerika Serikat. Kejutan besar sudah mereka munculkan di awal saat menghadapi Portugal di Salvador.

Diperkirakan bakal berjalan sengit, duel itu ternyata berlangsung satu arah. Jerman memetik kemenangan mutlak dengan skor 4-0. Thomas Mueller jadi pemain yang paling bersinar dengan tiga gol yang dibuatnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah menang besar di pertandingan pertama, Jerman sedikit tersendat pada laga kedua. Menghadapi Ghana, skuat besutan Joachim Loew dipaksa bekerja keras sebelum akhirnya bisa menuntaskan laga dengan skor 2-2.

Tiket ke babak 16 besar akhirnya didapat Jerman setelah mengalahkan Amerika Serikat dengan skor tipis 1-0. Thomas Mueller kembali menjadi bintang dengan gol yang dia buat di awal babak kedua.

Perjuangan Jerman di fase knock out juga tidak mudah. Menghadapi Aljazair mereka dipaksa melanjutkan laga hingga babak perpanjangan waktu. Jerman menuntaskan laga dengan skor 2-1.

Prancis yang jadi lawan berikutnya di babak delapan besar juga berhasil ditaklukkan. Berbekal pertahanan yang solid, Philipp Lahm dkk mendepak Les Bleus dengan skor tipis 1-0.

Adalah laga menghadapi Brasil di semifinal yang menjadi capaian besar Jerman di Piala Dunia 2014 ini. Tak tanggung-tanggung, Jerman menggilas tuan rumah dengan skor mencolok 7-1.

Mueller jadi pemain dengan kontribusi gol paling banyak dari seluruh laga Jerman. Lima gol yang dia buat di enam laga menempatkan dia di posisi kedua daftar topskorer Piala Dunia.

Selain mencatat sejarah sebagai kemenangan terbesar di laga semifinal, duel dengan Brasil juga menorehkan capaian fantastis buat Miroslav Klose. Dia kini menjadi topskorer sepanjang masa Piala Dunia dengan 16 gol, menggeser Ronaldo.

Road to Final

FASE GRUP
4-0 vs Portugal
(Mueller 3, Mats Hummels)

2-2 vs Ghana
(Goetze, Klose)

1-0 vs Amerika Serikat
(Mueller)

16 BESAR
2-1 vs Aljazair
(Schuerlle, Oezil)

8 BESAR
1-0 vs Prancis
(Hummels)

SEMIFINAL
7-1 vs Brasil
(Mueller, Klose, Kroos 2, Khedira, Scuerlle 2)





(din/mrp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads