Marquez Pimpin Meksiko ke Jerman
Minggu, 14 Mei 2006 04:53 WIB

Mexico City - Rafael Marquez akan menjadi pemimpin bagi tim Meksiko di Piala Dunia 2006. Bek Barcelona itu dipilih menjadi kapten buat 22 pemain lain yang dipilih pelatih Ricardo Lavolpe untuk berangkat ke Jerman.Ya, hari Minggu (14/5/2006) ini, Meksiko secara resmi mengumumkan pemainnya yang akan berlaga di Piala Dunia nanti. Beberapa nama yang merumput di benuar Eropa tetap diandalkan Meksiko guna meraih hasil yang lebih baik dibanding keikutsertaan mereka sebelumnya.Soal kapsitas Marquez tak perlu ditanyakan lagi. Bek tengah yang juga bisa berperan sebagai gelandang bertahan ini baru saja mengantar Barcelona meraih tropi La Liga dua tahun berturut-turut dan meloloskan El Barca ke final Liga Champions. Untuk lini depan, tim yang sudah 13 kali berlaga di Piala Dunia itu akan berharap pada ketajaman Guillermo Franco. Musim ini Franco sukses mengantar Villarreal melaju ke semifinal Liga Champions. Franco akan berpartner dengan pemain senior yang kini merumput di Premiership bersama Bolton Wanderers, Jared Borgetti. Borgetti yang kini berusia 33 tahun merupakan top skor tim Meksiko dengan total menyumbang 37 gol, sayangnya sejak didatangkan ke Bolton awal musim lalu, Borgetti lebih banyak berada di bangku cadangan daripada beraksi di kotak penalti lawan.Namun beberapa pemain yang dipilih Lavolpe itu menimbulkan kontroversi yang mencuat di publik sepakbola Meksiko. Misalnya tidak dicantumkannya nama Cuauhtemoc Blanco dalam daftar pemain tersebut. Padahal pemain yang dijuluki "Blanco Bounce" itu sempat tampil gemilang di Prancis 1998. Walaupun Lavolpe menyatakan kalau pemainnya itu sedang tidak fit, namun isu yang berkembang menyatakan kalau Blanco di coret dari tim karena masalah pribadi.Juga pemanggilan dua pemain yang bukan asli Meksiko Antonio Naelson dan Guillermo Franco, belum lagi diikutsertakannya anak angkat Lavolpe, Rafael Garcia. Ditempatkan sebagai unggulan bersama tujuh tim lainnya, Meksiko akan memulai perjuangannya di grup D bersama Portugal, ANgola dan Iran. Prestasi terbaik di Piala Dunia terjadi pada saat mereka menjadi tuan rumah tahun 1986 dengan melangkah sampai babak perempatfinal.Susunan PemainKiper: Oswaldo Sanchez (Guadalajara/Chivas), Guillermo Ochoa (America), Jesus Corona (UAG/Tecos)Bek: Jose Antonio Castro (America), Rafael Marquez (Barcelona), Mario Mendez (Monterrey), Ricardo Osorio (Cruz Azul), Francisco Rodriguez (Guadalajara/Chivas), Carlos Salcido (Guadalajara/Chivas), Claudio Suarez (Chivas USA), Andres Guardado (Atlas), Gonzalo Pineda (Guadalajara/Chivas)Gelandang: Luis Perez (Monterrey), Pavel Pardo (America), Antonio Naelson (Toluca), Rafael Garcia (Atlas), Gerardo Torrado (Cruz Azul), Ramon Morales (Guadalajara/Chivas)Penyerang: Jared Borgetti (Bolton Wanderers), Guillermo Franco (Villarreal), Francisco Fonseca (Cruz Azul), Omar Bravo (Guadalajara/Chivas), Jesus Arellano (Monterrey).Foto: Rafael Marquez akan memimpin rekan-rakannya berlaga di Jerman 2006(esmas) (din/)