Ranieri Sebut Tottenham Sebagai Kandidat Juara

Ranieri Sebut Tottenham Sebagai Kandidat Juara

Doni Wahyudi - Sepakbola
Selasa, 01 Mar 2016 10:59 WIB
Foto: Dan Mullan/Getty Images
Leicester - Saat Manchester City dan Arsenal tak kunjung merapatkan jarak ke puncak klasemen, justru Tottenham Hotspur yang kini menguntit Leicester City. Claudio Ranieri menyebut The Lillywhites sebagai kandidat juara.

Menjelang  pekan 28 Premier League  di midweek ini, Leicester masih bertengger di puncak klasemen dengan 56 poin dikumpulkan. Bukan City atau Arenal yang membayangi The Foxes di posisi dua, karena kedua klub itu bermasalah dengan konsistensi.

Adalah Tottenham yang kini jadi pesaing terdekat Leicester, di mana jarak mereka berdua hanya dua poin saja. Dalam delapan pertandingan Liga Inggris sejak berganti tahun Tottenham mencatatkan W6 D1 L1 (19 poin). Sementara The Foxes meraih W5 D2 L1 (17 poin). Dalam kurun yang sama tidak ada klub lain  yang punya catatan sebaik mereka berdua.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari sebelumnya City dan Arsenal, kini Spurs yang jadi ancaman buat Leicester. Ranieri menyebut klub asal Kota London itu punya kans lebih besar jadi juara.

"Tottenham sangat kuat di semua lini; dalam bertahan, ketika menyerang. Semua orang membicarakan Leicester, tak seorangpun membicarakan Tottenham. Dalam pandangan saya, mereka adalah favorit, lalu Arsenal, lalu City," ucap Ranieri di Independent.

"Saya paham kalau kami adalah kejutan. Ini cerita yang fantastis dan itu memberikan energi yang bagus. Tapi jika kami realistis, Anda bisa bilang begitu, benar, Leicester menjalani musim fantastis. Tapi kompetitor sesungguhnya adalah City, Arsenal dan  Tottenham," lanjut manajer asal Italia itu.

Ranieri menyangkal kalau pernyataannya ini cuma sekadar bagian dari psy-war atau upaya untuk mengangkat beban dari pemainnya dan melimpahkan ke Tottenham. Tottenham disebutnya 'bekerja diam-diam' namun punya potensi besar.

"Saya pikir Mauricio Pochettino akan setuju dengan saya. Pelan, pelan, sunyi, sunyi, dia terus melangkah. Anda (wartawan) bertanya pada saya dan saya katakan yang sebenarnya, apa yang saya pikirkan," ucap Ranieri lagi. (din/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads