Putaran final Piala Asia U-19 itu dihelat di Indonesia mulai 18 Oktober sampai dengan 4 November 2018. Sebagai tuan rumah, Indonesia otomatis mendapatkan satu tempat di final.
Penampilan Egy Maulana Vikri dkk. pada babak Grup F yang di Paju, Korea Selatan, tak memengaruhi kelolosan. Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, memanfaatkannya untuk menambah jam terbang. Dalam ajang itu, Timnas U-19 berakhir di posisi ketiga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut tim yang lolos ke Piala Asia U-19 2018:
Tuan rumah: Indonesia
Juara grup: Uni Emirat Arab (Grup A), Tajikistan (Grup B), Qatar (Grup C), Arab Saudi (Grup D), Yordania (Grup E), Korea Selatan (Grup F), China (Grup G), Vietnam (Grup H), Jepang (Grup I), Australia (Grup J).
Runner-up terbaik: Irak (Grup C), Thailand (Grup I), Korea Utara (Grup J), Taiwan (Grup H), Malaysia (Grup F).
(fem/krs)