Bale tampil dari bangku cadangan saat Madrid berimbang dengan tim divisi tiga Fuenlabrada 2-2, hasil yang memastikan laju mereka ke baba 16 besar Copa del Rey. Itu adalah penampilan pertama Bale sejak cedera pada September.
Namun demikian, Bale tidak ikut berlatih bersama skuat Madrid. Pelatih Zinedine Zidane mengungkapkan, pemainnya itu akan absen dalam lawatan ke markas Athletic Bilbao, Sabtu (2/12/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Masalah Gareth adalah dia merupakan pemain yang sangat tangguh, sangat bertenaga dan dia butuh merasa nyaman untuk bermain."
"Seperti yang lalu-lalu, (cedera) betisnya. Sekarang adalah masa yang berat bagi dia, tapi kami akan melaluinya dan semua orang di sekitar Gareth harus menunjukkan dukungan penuh sampai dia membaik. Kami tidak lupa bahwa dia adalah pemain penting untuk kami dan ketika dia bugar, dia fenomenal. Kami harus sabar."
Sepanjang 2017/18, Bale baru 10 kali bermain di semua kompetisi. Terlepas dari cedera yang menganggu dia, Bale cukup berkontribusi dengan torehan tiga gol dan lima assist.
(rin/mrp)











































