Shaw dibeli MU dari Southampton pada musim panas 2014. Bek Inggris itu kemudian memperlihatkan performa menjanjikan di awal 2015-16 saat masih dilatih Louis van Gaal, namun musimnya terganggu karena mengalami patah tulang kaki ganda.
Sejak mencapai kebugaran penuh, karier Shaw di MU tidak langsung mulus lagi. Dalam arahan Jose Mourinho, Shaw bahkan sempat disemprot lalu diparkir selama beberapa laga yang dibarengi dengan cedera.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Libas Stoke 3-0, MU Dekati City |
"Aku selalu, terutama belakangan ini, merasa sangat percaya diri, dan aku tahu aku sedang dalam momen yang bagus terkait kebugaran dengan pekerjaan yang sedang kulakukan," ungkap Shaw kepada United Review. "Dan aku sudah tahu saat kesempatanku tiba, maka aku akan siap."
"Sebuah injury berat seperti yang pernah kualami selalu membayangi Anda setelahnya tapi itu adalah masa lalu dan aku merasa sangat bagus dan benar-benar bugat, dan kedua kakiku terasa sempurna."
"Tubuh yang oke dan kebugaran yang oke aku mungkin sedang merasakan kondisi terbaik. Secara mental, aku juga merasa sangat bagus dan aku menikmati permainanku, kini semuanya akan tentang terus mendesak dan membantu tim."
Kemenangan atas Stoke memangkas jarak MU dengan Manchester City di puncak. MU masih tetap di peringkat kedua dengan perolehan 50 poin, terpaut 12 poin dari City.
(rin/cas)