MU pulang dengan tangan hampa dari lawatannya ke Wembley, Kamis (1/2/2018) dinihari WIB. The Red Devils harus mengakui keunggulan Spurs dengan skor 0-2.
Baca juga: Spurs Tundukkan MU |
MU mengawali pertandingan dengan sangat buruk. Hanya 11 detik setelah kick-off, mereka sudah kemasukan gol Christian Eriksen. Barisan belakang tim tamu yang digalang oleh Phil Jones dan Chris Smalling gagal menghentikan kombinasi Harry Kane, Dele Alli, dan Eriksen yang berujung bobolnya gawang David de Gea.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
MU memiliki kesempatan untuk mencetak gol balasan melalui Anthony Martial dan Romelu Lukaku. Tapi, mereka gagal menaklukkan penjaga gawang Spurs, Hugo Lloris, hingga akhir laga.
"Ini adalah performa yang dimulai dengan sebuah gol menggelikan. Gol yang terjadi setelah beberapa detik itu punya pengaruh besar ke pertandingan karena Tottenham bisa bermain sesuai kemauan mereka. Pada akhirnya, kami bermain melawan sebuah tim yang sangat bagus," ujar Mourinho kepada BBC Sport dan BT Sport.
"Kedua gol itu adalah gol-gol menggelikan, gol yang kedua juga karena ketidakberuntungan. Gol pertama adalah akumulasi kesalahan-kesalahan, terlepas dari segalanya terjadi begitu cepat," imbuhnya.
"Para pemain saya sudah sering melihat kick-off Tottenham. Mereka tahu cara mereka (Spurs) melakukannya dan mereka juga tahu Kane biasanya memulai di posisi di depan garis pertahanan agar unggul beberapa meter. Kami tak mengontrolnya, kehilangan bola kedua, dan itu adalah gol yang benar-benar buruk," kata Mourinho.
Kekalahan dari Spurs membuat MU makin tertinggal dari Manchester City di klasemen sementara Premier League. Mereka kini berjarak 15 poin dari tetangganya itu yang berada di posisi teratas.
(mfi/cas)