Tanda Tanya Masa Depan Mignolet di Liverpool

Tanda Tanya Masa Depan Mignolet di Liverpool

Kris Fathoni W - Sepakbola
Rabu, 14 Feb 2018 19:25 WIB
Simon Mignolet (Foto: Bryn Lennon/Getty Images)
Liverpool - Ada tanda tanya besar menggantung di atas Simon Mignolet terkait masa depannya di Liverpool. Juergen Klopp pun tidak bisa memprediksi apa yang akan terjadi.

Telah ada banyak spekulasi mengenai kelanjutan karier Mignolet di Anfield. Kiper 29 tahun asal Belgia itu pun belum pernah lagi tampil di partai Premier League sejak laga Tahun Baru lawan Burnley.

Saat ini Klopp lebih sering memercayakan posisi shot stopper The Reds kepada Loris Karius. Hal itu tak pelak membuat masa depan Mignolet jadi dispekulasikan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat ini Mignolet pun sudah mengakui sedang mempertimbangkan pilihan setelah lebih sering menempati bangku cadangan. Klopp sendiri tampak terbuka terhadap segala kemungkinan.


"Tak ada yang bisa memprediksi soal masa depan, saya pun tak tahu apa yang akan terjadi," kata Klopp seperti dikutip Sky Sports.

"Dalam dunia ini segalanya senantiasa sama. Bukanlah tugas saya untuk memikirkan hal-hal semacam itu. Saya cuma harus membuat keputusan untuk laga berikutnya. Tak ada masalah," ucapnya.


(krs/mrp)

Hide Ads