Salah menyumbangkan satu gol saat Liverpool menghabisi West Ham 4-1 di Anfield, Sabtu (24/2/2018) malam WIB. Tiga gol lain dicetak oleh Emre Can, Roberto Firmino, dan Sadio Mane.
Buat Salah, itu adalah gol ke-23 di Premier League musim ini, membuatnya menyamai torehan Harry Kane. Keduanya kini bersaing ketat di puncak daftar top skorer.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Opta mencatat bahwa Salah sudah menjadi pemain yang mencetak gol terbanyak dengan kaki kiri dalam satu musim Premier League. Sementara untuk tiga gol lainnya, dua dicetak dengan tendangan kaki kanan dan satu sisanya lewat sundulan.
Salah mencetak gol dengan kaki kanan ke gawang Tottenham Hotspur saat Liverpool kalah 1-4 di Wembley, lalu ke gawang Chelsea saat berimbang 1-1 di Anfield. Sementara gol sundulan diciptakan pemain internasional Mesir itu ke gawang Leicester City, saat timnya menang 3-2.
Tambahan satu gol dari Salah membantu Liverpool mencapai 103 gol di seluruh kompetisi musim ini. Anak-anak Merseyside menjadi tim kedua dari Premier League yang mampu menembus 100 gol gol.
Catatan istimewa juga ditorehkan Emre Can, yang sudah mencetak enam gol di seluruh ajang musim ini. Ini adalah torehan terbaiknya sepanjang karier bersama Liverpool. (raw/yna)