Bhayangkara FC: Tantangan Usai Eksodus Pemain Bintang

Jelang Liga 1 2018

Bhayangkara FC: Tantangan Usai Eksodus Pemain Bintang

Lucas Aditya - Sepakbola
Selasa, 20 Mar 2018 19:02 WIB
Bhayangkara FC menatap Liga 1 2018. (Foto: Puspa Perwitasari/ANTARA FOTO)
Jakarta - Bhayangkara FC ditinggal banyak pilar usai juara Liga 1. Setelah eksodus pemain bintang, The Guardian mempunyai tantangan tersendiri untuk mempertahankan gelar.

Bhayangkara FC merupakan juara bertahan di Liga 1. Mereka memastikan gelar di pekan-pekan terakhir, setelah memenangi persaingan dengan Bali United.

Pencapaian itu tetap tak mampu menahan Evan Dimas Darmono, Ilham Udin Armaiyn, Ilija Spasojevic, Zulfiandi, Alfin Tuasalamony, dan Otavio Dutra untuk hengkang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Evan dan Ilham menyeberang ke klub Malaysia, Selangor FA. Sementara itu, Spaso bergabung dengan Bali United. Zulfiandi dan Alfin bergabung dengan Sriwijaya FC, sementara Dutra merapat ke Persebaya.


Spaso merupakan pilar utama untuk menjebol gawang lawan. Dia mencatatkan sebanyak 12 gol di Liga 1. Sementara itu, Ilham Udin mampu membukukan sembilan gol. Kontribusi Evan Dimas di lini tengah sebanyak satu gol dan lima assist.

Untuk menambal kekuatan yang hilang itu, Bhayangkara FC sudah mendatangkan sejumlah pemain. Vladimir Vujovic didatangkan untuk mengisi pos yang ditinggalkan oleh Otavio Dutra.

Di pos gelandang, Vendry Mofu digaet dari Semen Padang. Ada juga M. Hargianto yang pulang dari masa pinjaman di Persija Jakarta. Dinan Javier, Marinis Wanewar, Herman Dzumafo dan Nikola Komazec yang digaet untuk memperkuat lini serang. Mereka menambah kekuatan Paulo Sergio, salah satu pemain pilar lini depan yang bertahan.

Dengan kekuatan baru itu, Bhayangkara FC gagal bersaing di Piala Presiden. Mereka tak lolos grup setelah mencatatkan dua hasil imbang dan sekali kemenangan di Grup E.

Bhayangkara FC menang tipis 1-0 atas tim promosi PSIS Semarang. Lalu seri melawan Persela Lamongan dan Arema FC. Mereka finis di posisi kedua grup


Dalam tiga laga ujicoba terakhir melawan sesama tim Liga 1, Bhayangkara FC selalu menelan kekalahan. Barito Putera, Persela dan Persipura Jayapura yang menaklukkan mereka.

Bhayangkara FC akan menjalani pertandingan pertama Liga 1, Jumat (23/3/2018). Persija Jakarta yang akan menjadi lawannya. Pertarungan antara juara Liga 1 musim lalu dan kampiun Piala Presiden tahun ini akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Racikan strategi dari McMenemy patut ditunggu untuk menjawab tantangan mengarungi Liga 1 pasca ditinggal pemain bintang.

---

Dapatkan 10 merchandise menarik dari detikcom, dengan mengikuti survei ini.



(cas/raw)

Hide Ads