Dari 31 laga bersama Liverpool di Premier League 2017/2018, Salah sudah mencetak 28 gol. Jumlah itu membuat pemain asal Mesir tersebut bertengger sebagai top skorer sementara.
Baca juga: Bisa Pecahkan Rekor Gol Ian Rush, Salah? |
Kane membuntuti di posisi kedua, dengan penyerang asal Inggris itu mencetak 24 gol dalam 30 partai Tottenham Hotspur. Aguero berada di posisi ketiga setelah pemain asal Argentina tersebut mengoleksi 21 gol dalam 30 laga Manchester City.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mengingat musim juga sudah mendekati akhir, persaingan memperebutkan gelar pemain tersubur di Premier League musim ini pun dapat dikatakan praktis tinggal menyisakan Salah, Kane, dan Aguero. Tapi bagaimana peluang mereka di laga-laga sisa?
Baca juga: Foto: Persaingan Berebut Sepatu Emas Eropa |
Menilik statistik dari PremierLeague.com, Salah benar-benar diunggulkan dalam persaingan ini dan bukan cuma karena keunggulan jumlah golnya saja. Di tujuh laga Liverpool berikutnya, Salah lebih punya peluang menambah gol.
Tujuh tim lawan Liverpool di sisa musim ini secara rata-rata cuma mampu meraih 34,7 poin, lebih rendah dibandingkan lawan-lawan Spurs dan City. Itu turut membuat Salah punya kesempatan lebih besar menambah gol.
Salah juga punya produktivitas bagus atas tim lawan yang tersisa. Musim ini ada total lima gol yang sudah dicetak Salah saat menghadapi Everton, AFC Bournemouth, Stoke City (dua gol), dan Chelsea -- empat dari tujuh tim yang masih harus dihadapi Liverpool.
EPL 2017/2018 | Salah | Kane | Aguero |
Gol total | 28 | 24 | 21 |
Poin rata-rata lawan sisa | 34,7 | 40,8 | 40 |
Jumlah gol vs tim lawan sisa | 5 | 4 | 3 |
Kane, pemain tersubur Premier League dua musim terakhir, menghadapi tantangan tidak kecil dalam usaha mempertahankan predikat tersebut. Selain punya tim-tim lawan yang lebih tangguh, ia kini masih berharap lekas pulih dari cedera pergelangan kaki.
![]() |
Tapi Kane juga tak bisa dicoret. Di dua laga terakhir Premier League 2016/2017, Kane mencetak total tujuh gol ke gawang Leicester City dan Hull City untuk menyalip jumlah gol Romelu Lukaku buat Everton. Musim ini Leicester menjadi lawan terakhir Spurs.
Perkara cedera juga membuat Aguero belum dipastikan bisa bermain pada akhir pekan. Sudah begitu, kembalinya Gabriel Jesus ke lini depan City juga bisa berimbas pada berkurangnya waktu main Aguero.
![]() |
Namun, Aguero pun bukanlah pemain sembarangan. Ia mampu menjadi pemain tersubur Premier League 2014/2015, dengan 26 gol, setelah melewati tujuh laga terakhir musim tersebut dengan mencetak total sembilan gol.
Artinya, kendatipun Salah sejauh ini masih ada di posisi terdepan, buru-buru mencoret Kane dan Aguero dari persaingan bisa jadi sebuah kesalahan.
(krs/din)