PR Besar Liverpool di Musim Panas

PR Besar Liverpool di Musim Panas

Kris Fathoni W - Sepakbola
Kamis, 29 Mar 2018 17:13 WIB
Foto: Mark Robinson/Getty Images
Liverpool - Liverpool memiliki sebuah Pekerjaan Rumah (PR) besar yang harus dijadikan prioritas pada musim panas mendatang, ketika bursa transfer dibuka.

Menurut Steve Nicol, mantan bek Liverpool yang kini menjadi analis ESPN FC, PR besar tersebut adalah mencari seorang kiper yang bisa jadi penjaga gawang nomor satu atau setidaknya bersaing dengan Loris Karius.

Hal itu dikatakan Nicol karena menganggap bahwa Simon Mignolet, yang posisinya sebagai kiper utama sudah digeser Karius, sudah tak dapat lagi dijadikan pilihan. Liverpool butuh kiper lain.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Saya pikir Liverpool harus menjajaki kemungkinan mencari seorang No.1 (kiper) atau yang punya level setara Karius karena Mignolet tidak (di level yang sama," ujar Nicol di ESPN FC.

"Ia... jelas-jelas No.2 dan saya pikir saat ini Mignolet hanya bisa menunggu apa dirinya akan dapat kesempatan main di partai Piala Dunia," katanya.

Terpinggirkan di Liverpool, Mignolet juga harus bersaing memperebutkan tempat dengan Thibaut Courtois (Chelsea) di timnas Belgia. Nicol berharap Mignolet bisa main di Piala Dunia dan tampil cukup oke sehingga dapat segera dijual di musim panas.


"Belakangan Courtois harus menghadapi cedera-cedera kecil, dan Piala Dunia yang bagus akan membuat Mignolet punya posisi bagus di bursa transfer dan ia pun bisa punya opsi pindah ke klub bagus," ucapnya.

Nicol menegaskan bahwa masalah Liverpool secara umum terletak pada lini defensif khususnya barisan pemain bertahan. Tapi perekrutan bek tengah Virgil van Dijk bulan Januari lalu setidaknya sudah membawa stabilitas di sektor non-kiper.

"Mereka membuat perbedaan dengan merekrut Van Dijk pada posisi bek tengah dan Karius, seberapa pun bagusnya penampilan dia dalam dua bulan terakhir, apa kita benar-benar bisa mengandalkannya 100%? Saya belum yakin," kata Nicol.

"Menurut saya, itu berarti Liverpool harus aktif mencari seorang kiper yang jempolan. Sudah pasti itu jadi prioritas buat Liverpool. Itulah titik lemahnya," tuturnya.



(krs/din)

Hide Ads