Merah dan Hijau Luzhniki Sambut Kickoff Piala Dunia 2018

Laporan dari Moskow

Merah dan Hijau Luzhniki Sambut Kickoff Piala Dunia 2018

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Kamis, 14 Jun 2018 21:37 WIB
Suasana menjelang pembukaan Piala Dunia 2018. (Foto: Mohammad Resha Pratama/detikSport)
Jakarta - Kickoff Piala Dunia 2018 akan dimulai beberapa saat lagi. Stadion Luzhniki pun mulai didominasi warna merah dan hijau.

Demikian pengamatan langsung wartawan detikSport, Mohammad Resha Pratama, dari luar stadion berkapasitas 80 ribu penonton tersebut. Puluhan ribu suporter sudah mulai memadati kawasan ini.

Saking padatnya, jalan-jalan menuju stadion sudah ditutup mulai jarak minimal dua kilometer. Para penonton pun berjalan cukup jauh untuk menyaksikan laga Rusia vs Arab Saudi. Belum lagi pemeriksaan yang cukup ketat sebelum memasuki area stadion.

Tentunya suporter yang ada didominasi oleh mereka para pendukung Rusia yang memakai warna kebesaran mereka yakni merah serta berhiaskan berbagai pernak-pernik khususnya bendera Rusia. Tak cuma suporter tuan rumah, suporter tim tamu Arab Saudi pun juga sudah mulai meramaikan kawasan Luzhiniki.




Meski datang jauh- jauh dari Timur Tengah, hal itu tak menyurutkan langkah mereka menyaksikan aksi tim asuhan Juan Antonio Pizzi tersebut. Mereka meneriakkan yel-yel dan nyanyian untuk mendukung tim kesayangannya.

"Kami ada untuk Arab Saudi. Insya Allah, Arab Saudi bisa menang atas Rusia di laga ini," ujar Omar, salah satu suporter Arab Saudi yang ditemui detikSport.

Bagi para penonton yang ingin menghabiskan waktu sebelum laga dimulai, banyak hal yang bisa dilakukan seperti halnya membeli snack atau minuman ringan, yang tersedia di booth-booth sekitar stadion. Booth-booth sponsor resmi Piala Dunia pun tersedia dengan berbagai games di dalamnya.

Tak cuma itu, booth-booth yang menjual merchandise resmi Piala Dunia 2018 pun sudah dibuka dan antriannya cukup panjang. Tapi, Anda harus merogoh kocek dalam-dalam karena sebagian besar barang dibanderol minimal 1.000 rubel (Rp 250.000).

Kita pun bisa mengucapkan, Selamat Datang Piala Dunia 2018! Welcome Russia 2018!


(mrp/cas)