Inggris Melangkah Makin Jauh, Makin Yakin

Inggris Melangkah Makin Jauh, Makin Yakin

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Rabu, 04 Jul 2018 06:50 WIB
Inggris lolos ke perempatfinal Piala Dunia 2018 usai menang atas Kolombia. (Foto: Carl Recine/REUTERS)
Moskow - Inggris menjejak perempatfinal Piala Dunia 2018 usai mendepak Kolombia. Kemenangan ini menunjukkan mental tangguh Inggris dan betapa mereka kini lebih yakin.

Inggris menjalani laga berat kala menghadapi Kolombia di Spartak Stadium, Rabu (4/7/2018) dinihari WIB. Unggul lebih dulu lewat penalti Harry Kane di menit ke-57, Inggris malah kemudian dapat pukulan telak saat kebobolan di masa injury time oleh gol Yerry Mina.


Inggris Melangkah Makin Jauh, Makin Yakin
Skor 1- 1 bertahan sampai 120 menit, sehingga laga dilanjutkan ke adu penalti. Di titik ini pula Inggris sempat menjalani momen krisis ketika Jordan Henderson, sebagai penendang ketiga, gagal menceploskan penalti.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tapi kemudian situasi berbalik, saat dua tendangan Kolombia berikutnya gagal. Eksekusi Mateus Uribe membentur mistar gawang, sedangkan tendangan Carlos Bacca ditepis Jordan Pickford.

Kieran Tripper menyamakan skor sebagai penendang keempat, lalu Eric Dier tak membuang kesempatannya untuk jadi penentu kemenangan.


Kapten Inggris Harry Kane tak bisa merasa lebih bangga lagi dengan rekan-rekannya setelah melalui momen-momen rumit itu dengan kemenangan. Terlebih timnya juga mengakhiri catatan buruk dalam adu penalti di Piala Dunia.

"Saya sangat bangga. Kami sangat tak beruntung kebobolan di menit terakhir. Itu menunjukkan kebersamaan dan karakter kami. Ini adalah momen-momen di mana Anda bisa benar-benar melihatnya," kata Kane dilansir situs resmi FIFA.

"Ini merupakan malam besar untuk semua orang. Jelas kami tahu bahwa sejarah Inggris dengan penalti-penalti tidaklah bagus sejauh ini. Menyenangkan bisa melepaskan catatan itu dari punggung kami."


"Kemenangan ini memberikan keyakinkan besar. Kami mencapai satu target sejauh ini. Masih ada jalan panjang untuk ditempuh. Ini akan memberikan kami keyakinan lebih dari sebelumnya dan memberi keyakinan lebih besar untuk para fans di rumah dan kami memandang ke depan," imbuhnya.

Inggris selanjutnya akan menghadapi Swedia di perempatfinal Piala Dunia 2018. Swedia sebelumnya menyingkirkan Swiss usai menang tipis 1-0.


Tonton juga video 'Highlights Adu Penalti: Kolombia 3-4 Inggris'

[Gambas:Video 20detik]

(raw/mfi)

Hide Ads