Hadapi Bhayangkara FC, Djanur: Persebaya Harus Serius

Hadapi Bhayangkara FC, Djanur: Persebaya Harus Serius

Hilda Meilisa Rinanda - Sepakbola
Minggu, 25 Nov 2018 18:40 WIB
Persebaya Surabaya vs Bhayangkara FC. (Foto: Hilda Meilisa Rinanda/detikcom)
Surabaya - Persebaya Surabaya akan menghadapi Bhayangkara FC di pekan ke-32 Liga 1 2018. Pelatih Djadjang Nurjaman meminta anak asuhnya untuk serius menatap laga ini.

Pada laga pekan lalu, Persebaya dengan mengejutkan mampu melibas Bali United 2-5 di Gianyar. Kini, setelah kemenangan itu, Persebaya kembali bertemu tim papan atas, yakni Bhayangkara FC.

Duel kedua tim akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Senin (18/11/2018) malam WIB. Bhayangkara FC butuh kemenangan untuk terus menjaga peluangnya mempertahankan gelar juara.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Kami kembali berhadapan dengan tim papan atas, mereka (Bhayangkara) juga juara bertahan. Kami harus menghadapinya dengan serius, sama seriusnya dengan partai yang sudah-sudah," kata pelatih Persebaya, Djanur, saat konferensi pers di Rumah Dinas Wawali Surabaya, Minggu (25/11/2018).

Persebaya untuk saat ini ada di posisi kesembilan dengan 44 poin. Bhayangkara FC duduk di posisi keempat dengan 49 poin. Meski secara peringkat sangat jauh, kemenangan atas Bhayangkara FC bisa membuat Persebaya mendekat ke papan atas.

"Pertandingan tinggal menyisakan tiga pertandingan, motivasi pemain untuk menang harus tinggi. Supaya besok kita bisa kalahkan Bhayangkara di depan Bonek," ujar Djanur.

"Kami tahu Bhayangkara punya pelatih hebat. Materi pemain mentereng, pemain asingnya cukup bagus, ada Paulo, Vlado, Dzumafo, walaupun senior tetapi menunjukkan kemampuan bagus," imbuh pelatih berusia 54 tahun itu.

(Hilda Meilisa Rinanda/ran)

Hide Ads