Sanchez kesulitan dapat kesempatan main secara reguler bersama Manchester United pada musim ini. Di Liga Inggris, penyerang asal Chile itu baru main 10 kali, lima di antaranya sebagai starter, dan cuma baru bikin satu gol.
Performa yang tak konsisten itu juga ditambah cedera yang mendera. Sempat diganggu cedera pangkal paha pada awal musim, Sanchez kini dibekap cedera hamstring yang diprediksi akan membuatnya menepi cukup lama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya tidak suka dan tidak percaya kata 'kutukan', tapi harus saya akui mungkin ini adalah enam bulan yang kurang menguntungkan dan kami berharap tahun baru akan membawa peruntungan baru untuknya," ujar Mourinho seperti dilansir Evening Standard.
"Ini adalah musim yang bikin frustrasi. Ini adalah musim di mana dia tidak banyak bermain, dibekap cedera, dan sekarang dia cedera parah."
"Dia mencetak gol yang sangat penting melawan Newcastle dan setelahnya punya kesempatan main di dua laga bagus melawan Juventus dan Bournemouth. Dinamika, pergerakan, dan partisipasi yang bagus."
"Kemudian cedera kecil saat bersama tim nasional, kembali main, dan sekarang cedera parah," kata Mourinho.