Oke di Kandang, Arsenal Hadapi Chelsea dengan Percaya Diri

Oke di Kandang, Arsenal Hadapi Chelsea dengan Percaya Diri

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Jumat, 18 Jan 2019 05:13 WIB
Arsenal menjamu Chelsea di Premier League pekan ke-23. (Foto: Clive Brunskill/Getty Images)
Jakarta - Arsenal bisa menatap derby kontra Chelsea dengan cukup percaya diri. The Gunners punya catatan kandang yang relatif positif sejauh ini.

Arsenal akan menjamu Chelsea di Emirates Stadium, Minggu (20/1/2019) dinihari WIB pada laga pekan ke-23 Premier League. Tiga poin di laga ini krusial untuk Arsenal dalam upaya masuk ke empat besar.




SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menempati posisi lima sementara, skuat besutan Unai Emery saat ini mengoleksi 41 poin dari 22 laga. Mereka enam poin di belakang Chelsea di posisi empat, batas zona Liga Champions.

Tak cuma itu, Arsenal juga hanya unggul selisih gol dari MU di posisi enam. MU yang sudah merangkai lima kemenangan beruntun jelas takkan menyia-nyiakan begitu saja kesempatan menyalip.

Arsenal setidaknya punya bekal bagus menuju duel lawan The Blues. Anak-anak London utara baru sekali kalah di kandang dari 11 pertandingan, memetik delapan kemenangan dan dua kali berimbang.




Catatan itu jauh lebih baik ketimbang saat bertandang, di mana Arsenal kalah empat kali dari 11 laga, dengan memetik empat kemenangan. Kendati ada ketimpangan antara kandang-tandang, tapi hasil di Emirates saat ini setidaknya jadi suntikan kepercayaan diri.

"Saya mau melihat kemenangan dulu. Kami saat ini menjalani dua performa yang berbeda antara kandang-tandang. Kami ingin menemukan keseimbangan," ujar Emery dikutip BBC.

"Kami akan fokus menatap laga satu per satu dan yang pertama adalah hari Sabtu nanti. Di kandang, saya rasa kami menjalani partai-partai besar dengan kepercayaan diri yang besar dengan suporter kami," tambahnya.

(raw/rin)

Hide Ads