Enggan Bertahan di Milan, Bakayoko Balik ke Chelsea

Enggan Bertahan di Milan, Bakayoko Balik ke Chelsea

Redzi Arya Pratama - Sepakbola
Minggu, 09 Jun 2019 08:55 WIB
Tiemoue Bakayoko tak lanjut di AC Milan musim depan dan balik ke Chelsea (Daniele Mascolo/Reuters)
Milan - Tiemoue Bakayoko tak mau lagi bermain untuk AC Milan musim depan. Dia memilih untuk kembali memperkuat Chelsea.

Milan meminjam Bakayoko pada musim 2018/2019 setelah ia sulit mendapat tempat utama bersama Si Biru. Bersama Milan, Bakayoko sebenarnya mendapat menit yang cukup signifikan dan membuat performanya perlahan kembali.

Pemain Prancis itu berhasil tampil 36 kali sebagai starter di bawah kepemimpinan Gennaro Gattuso. Performanya pun cukup baik terlihat dari rating 7,11 yang diberikan Whoscored. Bakayoko sayangnya cuma bikin satu gol dan satu assist selama semusim ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




Milan juga hanya perlu membayar 35 juta euro untuk mempermanenkan mantan gelandang AS Monaco itu. Tapi, Rossoneri sepertinya ogah melakukannya, terlebih mereka sudah mengeluarkan lima juta euro saat meminjam

Agen sekaligus kakak Bakayoko, Abdoulaye Bakayoko, mengamini kabar tersebut. Dia pun menyebut adiknya hampir pasti kembali ke Chelsea untuk musim depan.

"Ada beberapa klub yang benar-benar tertarik dengannya. Kami menerima cukup banyak proposal. Tapi, prioritas utama adalah Chelsea," ujar Abdoulaye kepada L'Equipe dilansir Football Italia.

"Mereka bermain di Liga Champions dan sedang mencari stabilitas. Tiemoue sudah memutuskan untuk bertahan di London bersama Chelsea," tambah dia.

Peluang Bakayoko untuk main di tim utama Chelsea terbilang besar. Selain ada kemungkinan datangnya manajer baru, Chelsea tak bisa mendatangkan pemain baru karena hukuman transfer dari FIFA.
(mrp/mrp)

Hide Ads