Portugal menjadi juara UEFA Nations League setelah mengalahkan Belanda di babak final. Dalam pertandingan di Estadio Do Dragao, Senin (10/6/2019) dinihari WIB, Selecao das Quinas menang 1-0.
Goncalo Guedes yang menentukan kemenangan Portugal. Tendangannya dari luar kotak penalti gagal dihalau oleh kiper Belanda, Jesper Cillessen.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: UEFA Nations League: Portugal Juara! |
Dengan gelar juara kali ini, Portugal pun meraih dua trofi dalam tiga tahun terakhir. Sebelumnya, mereka mengangkat Piala Eropa 2016.
"Para pemain ini sudah menyelesaikan pekerjaan fantastis. Kami tak mempunyai waktu untuk menciptakan rutinitas, jadi mereka harus percaya pelatih mereka," kata Santos di Reuters.
Baca juga: Karena Portugal Bukan Cuma Ronaldo |
"Untuk lima tahu terakhir, kami menjadi keluarga yang solid yang kami tahu apa yang bisa kami lakukan."
"Kami akan terus bekerja dengan cara yang sama... kami selalu menjadi kandidat untuk memenangi kompetisi yang kami ikuti," dia menambahkan.
Simak Juga 'Aksi Menawan Joao Felix, Talenta Portugal setelah Ronaldo':
(cas/cas)