Pengumuman pensiun Villa dilakukan di akun Twitter pribadinya, @Guaje7Villa. Dia masih mempunyai satu misi bersama klub Jepang itu.
"Setelah 19 tahun menjadi seorang profesional, saya memutuskan untuk pensiun dari bermain sepakbola pada akhir musim. Terima kasih untuk semua tim, pelatih dan rekan setim yang pernah membuat saya mempunyai karier impian ini. Terima kasih untuk keluarga saya yang selalu mendukung saya," kata Villa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kicauan Villa itu sudah banyak dibagikan dan mendapatkan komentar. Hingga Rabu sore, mencapai 269 komentar dan di-retweet sebanyak lebih dari 2.700 kali.
Di JLeague musim ini, Villa sudah bermain 26 kali. Ada sebanyak 12 gol dan 2 assist yang disumbangkan oleh Villa.
Villa mencapai puncak karier sebagai pesepakbola saat membela Barcelona. Bersama Los Cules, dia menyumbangkan delapan trofi.
Di Timnas Spanyol, Villa menjadi bagian skuat La Furia Roja saat memenangi Piala Dunia 2010 dan Piala Eropa 2008.
(cas/rin)