Felix tampil gemilang bersama bersama Benfica di musim lalu dengan mencetak 15 gol dan tujuh assist. Penampilan apiknya tersebut membuat Atletico Madrid kepincut mendatangkannya dengan nilai transfer 126 juta euro.
Ia mampu melanjutkan konsistensi permainnnya bersama Los Rojiblancos di musim ini. Pemain 20 tahun tersebut telah mengemas tiga gol dan satu assist dari 13 laga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penampilan menawannya dalam dua musim terakhir ini mengantarkan Felix meraih gelar Golden Boy Award. Dikutip dari Football Italia, pria asal Portugal ini memenangi penghargaan tersebut usai mengumpulkan 332 poin.
Ia menyisihkan Sancho(Borussia Dortmund/175 poin), Havert (Bayer Leverkusen/75 poin) dan Haaland (Red Bull Salzburg/74 poin). Dari 40 voter, 25 menjadikan pria kelahiran Viseu ini sebagai pilihan pertama.
Sejak di gelar pada 2003, Golden Boy Award telah diraih beberapa pemain top seperti Wayne Rooney, Lionel Messi, Sergio Aguero, Paul Pogba dan Kylian Mbappe Dalam edisi tahun lalu, penghargaan ini diraih oleh Matthij de Ligt.
Golden Boy Award adalah penghargaan tahunan yang diadakan oleh surat kabar Italia, Tuttosport. Penghargaan ini ditujukan untuk pemain di bawah usia 21 yang dianggap tampil paling baik di Liga-liga Eropa.
Baca juga: Atletico Akhirnya Menang Juga di Kandang |
(pur/cas)