Kane mengalami cedera saat Tottenham kalah di markas Southampton di pekan ke-21 Liga Inggris, Rabu (1/1/2020). Tak mampu menuntaskan laga, kapten Tottenham itu sudah ditarik keluar di menit ke-75.
Setelah pemeriksaan pada Jumat (3/1/2020), Tottenham memastikan ada robekan pada hamstring kiri Kane. Meski demikian, Tottenham tak merinci berapa lama strikernya itu akan menepi.
"Menyusul pemeriksaan hari ini (Jumat), kami bisa mengonfirmasi kalau hamstring kiri Harry Kane robek dalam pertandingan tahun baru melawan Southampton," demikian bunyi pernyataan Tottenham di situs resminya.
Cederanya Kane jadi kabar buruk bagi Tottenham yang tak punya banyak opsi di lini serang. Meski demikian, Jose Mourinho tak mau terlalu banyak mengeluh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tapi kami harus mencoba menyelesaikannya dengan pemain yang kami miliki. Saya datang untuk bekerja dengan para pemain yang ada dan saya tidak berpikir soal bursa," katanya menambahkan.
(nds/bay)