Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini: Spurs Menjamu Liverpool, MU Hadapi Norwich

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini: Spurs Menjamu Liverpool, MU Hadapi Norwich

Femi Diah - Sepakbola
Jumat, 10 Jan 2020 15:42 WIB
Foto: AP Photo/Jon Super
Jakarta - Tottenham Hotspur berduel dengan Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini. Berikut jadwal pertandingan tim-tim Premier League lainnya.

Liverpool yang belum pernah kalah bertandang ke Tottenham Hotspur Stadium pada Minggu (12/1/2019), Pertandingan itu dijadwalkan bergulir mulai pukul 00.30 WIB.

Merujuk laju sejauh ini, Liverpool dijagokan untuk memenangi pertandingan itu. The Reds belum pernah kalah dalam 21 pertandingan yang dijalani, sedangkan Spurs masih mencari permainan terbaik setelah ditangani Jose Mourinho.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Selain duel Liverpool dengan Spurs, berikut jadwal pertandingan laga-laga di pekan ke-15 Liga Inggris:

Sabtu (11/1/2020):
03.00 WIB: Sheffield United vs West Ham United
19.30 WIB: Crystal Palace vs Arsenal
22.00 WIB: Chelsea vs Burnley
Everton vs Brighton & Hove Albion
Leicester City vs Southampton
Manchester United vs Norwich City
Wolverhampton vs Newcastle United

Minggu (12/1/2020):
00.30 WIB: Tottenham Hotspur vs Liverpool
21.00 WIB: Bournemouth vs Watford
21.30 WIB: Aston Villa vs Manchester City




(fem/cas)

Hide Ads