Gara-gara MU, Di Maria Pernah Ribut dengan Istri

Gara-gara MU, Di Maria Pernah Ribut dengan Istri

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Kamis, 07 Mei 2020 04:00 WIB
Paris Saint Germains footballer Argentine Angel di Maria poses with his wife on a red carpet during Argentine football star Lionel Messi and Antonella Roccuzzos wedding in Rosario, Santa Fe province, Argentina on June 30, 2017. - Footballers and celebrities including pop singer Shakira gathered Friday for the
Angel Di Maria sampai ribut dengan istri gara-gara pindah ke Manchester United (EITAN ABRAMOVICH/AFP)
Paris -

Angel Di Maria sudah pasti menyesali kepindahannya ke Manchester United. Tak cuma main buruk, Di Maria sampai bertengkar dengan sang istri.

Di Maria sebenarnya baru saja berhasil membawa Real Madrid juara Liga Champions di musim 2013/2014. Sayang, kehadiran Gareth Bale sejak awal musim itu membuatnya tidak tenang karena dispekulasikan akan pergi.

Pada musim 2014, Di Maria akhirnya tersingkir juga setelah Madrid menjualnya ke MU dengan banderol 59,7 juta paun, tawaran yang sulit ditolak. Di Maria saat itu jadi pemain termahal dunia dan mendapat gaji sedikit lebih besar di MU.

Sayang, karier Di Maria tidak cemerlang di sana dan cuma bertahan semusim sebelum dijual ke Paris Saint-Germain. Bagi istri Di Maria, Jorgelina Cardoso, setahun di Manchester itu bak mimpi buruk untuknya dan sang suami.


"Itu benar-benar mengerikan. Kota Manchester itu buruk sekali. Tidak ada yang menyenangkan di Manchester. Saya sampai bertengkar dengan Angel soal itu. Kami hidup di Madrid, Angel bermain di tim terbaik di dunia, yaitu Real Madrid. Hidup kami sempurna, cuacanya enak, makanannya lezat. Dan tiba-tiba saja ada tawaran dari Manchester. Saya bilang 'Tidak sama sekali. Kamu pergi sana sendiri.' Lalu dia balas 'Ayolah, ikut saja," ujar Jorgelina seperti dikutip ESPN.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya tidak ingin pergi ke Manchester karena saya berteman dengan Giannina Maradona, yang pernah menikah dengan Sergio Aguero. Saat masih di Real Madrid, kami pernah berkunjung ke rumahnya di Manchester selama dua-tiga hari," sambungnya.

"Benar-benar mengerikan, buruk sekali. Kami ke rumahnya dan seperti ingin bilang 'Yaudah, kami pergi dulu ya'. Ketika kami pergi, saya bilang kepadanya 'Kamu boleh bermain di manapun, kecuali Inggris'. Eh, setahun kemudian kami pindah ke Inggris."

Selama memperkuat MU, Di Maria cuma tampil 32 kali dan membuat empat gol.




(mrp/aff)

Hide Ads