Tak Masalah Barcelona Main Duluan, Toh Madrid yang Puncaki LaLiga

Tak Masalah Barcelona Main Duluan, Toh Madrid yang Puncaki LaLiga

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Senin, 29 Jun 2020 14:05 WIB
Real Madrids Karim Benzema celebrates his goal during the Spanish La Liga soccer match between Real Sociedad and Real Madrid at Anoeta stadium, San Sebastian, Spain, Sunday, June 21, 2020. (AP Photo/Alvaro Barrientos)
Real Madrid jadikan hasil-hasil Barcelona sebagai motivasi untuk menang (Alvaro Barrientos/AP Photo)
Barcelona -

Karim Benzema tak menampik kalau Real Madrid memang kerap memikirkan Barcelona. Tapi, hal itu dijadikan motivasi untuk Real Madrid menang.

Sejak liga digelar lagi awal Juni ini setelah ditangguhkan tiga bulan karena pandemi virus corona, Madrid memang selalu bermain setelah Barcelona.

Hal ini sempat dikhawatirkan akan mengganggu fokus Madrid karena otomatis akan terbebani hasil apapun yang didapat Barcelona. Tapi, faktanya Madrid kini berdiri tegap di puncak klasemen LaLiga.

Ini buah kemenangan atas Espanyol 1-0, Senin (29/6/2020) dini hari WIB. Real Madrid tak menyia-nyiakan kegagalan Barcelona menaklukkan Celta Vigo sehari sebelumnya untuk unggul dua poin atas rivalnya itu.

Itu artinya sejak liga dimulai lagi, Madrid selalu menyapu bersih lima laga dengan kemenangan. Sementara Barcelona sempat kehilangan angka saat dua kali bermain imbang kontra Sevilla 0-0 dan Celta 2-2.



Madrid rupanya tidak masalah jika harus bermain belakangan ketimbang Barcelona. Menurut Benzema, hasil-hasil yang diraih Barcelona selalu jadi pemicu untuk Madrid tampil lebih oke sehingga bisa menyalip ke puncak.

"Tentu saja kami melihat hasil-hasil Barcelona, meski kami tetap fokus pada diri sendiri. Saya tidak ingin bicara banyak soal Barca, tapi kami baik-baik saja di sini," ujar Benzema seperti dikutip Sportskeeda.

"Kami fokus dari satu laga ke laga lainnya dan setiap pertandingan adalah laga final untuk berebut juara LaLiga," sambungnya.

"Kami senang dan kami ingin menang. Kami sangat bersemangat untuk mendapatkan tiga poin dari laga tandang ini."

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Real Madrid kembali bermain setelah Barcelona tengah pekan ini. Los Cules akan lebih dulu menjamu Atletico Madrid 1 Juli yang disusul Madrid menghadapi Getafe sehari setelahnya.




(mrp/yna)

Hide Ads