Jakarta - Transfer Virgil van Dijk ke Liverpool membuatnya masuk ke jajaran Neymar, Paul Pogba, dan para pemain lain yang juga punya transfer mahal. Berikut daftarnya.
Van Dijk di Jajaran Neymar, Pogba, dan Transfer Mahal Lainnya

Kaka. Kepindahan Kaka dari AC Milan ke Real Madrid dengan nilai 67 juta euro (Rp 1 triliun) terjadi pada tahun 2009 silam. Tapi jumlah itu masih membuatnya ada di posisi ke-15 daftar transfer termahal saat ini. (Foto: Denis Doyle/Getty Images)
Zlatan Ibrahimovic. Di tahun 2009, Ibrahomovic pindah dari Inter Milan ke Barcelona. Nilai transfer 69,5 juta euro (Rp 1,1 triliun) pada saat itu membuatnya masih menempati posisi ke-14 daftar ini. (Foto: Denis Doyle/Getty Images)
Kevin De Bruyne. Pada tahun 2015, De Bruyne ditebus Manchester City dari Wolfsburg dengan nilai transfer 75 juta euro (Rp 1,21 triliun) yang membuatnya ada di peringkat ke-13 daftar ini. (Foto: Julian Finney/Getty Images)
Angel Di Maria. Real Madrid mendapat 75,6 juta euro (Rp 1,22 triliun) dari Manchester United dalam transfer Di Maria pada tahun 2014 lalu. (Foto: Laurence Griffiths/Getty Images)
Zinedine Zidane. Transfer Zidane dari Juventus ke Real Madrid tahun 2001 melibatkan nilai transfer 77,5 juta euro (Rp 1,25 triliun) yang sempat menjadi rekor baru pada saat itu. (Foto: Allsport UK/ALLSPORT)
James Rodriguez. Pada tahun 2014, Real Madrid menggelontorkan 78 juta euro (Rp 1,26 triliun) demi bisa mendapatkan James dari Monaco. Nilai itu masih membuat James berada di posisi ke-10 transfer termahal dunia. (Foto: Denis Doyle / Getty Images)
Luis Suarez. Kepindahan Suarez dari Liverpool ke Barcelona pada tahun 2014 terjadi dengan transfer 82,3 juta euro (Rp 1,32 triliun).Β (Foto: David Ramos/Getty Images)
Virgil van Dijk. Liverpool mesti merogoh kocek sampai 75 juta pound sterling (Rp 1,36 triliun) untuk menebus Van Dijk dari Soton di bulan Januari. Nilai ini turut menjadikan Van Dijk sebagai bek termahal dunia. (Foto: Julian Finney/Getty Images)
Romelu Lukaku. Di musim panas Manchester United menggelontorkan 75 juta pound sterling (Rp 1,36 triliun) untuk merekrut Lukaku dari Everton. Nilai ini kabarnya bisa bertambah lagi sampai 15 juta pound sterling (Rp 272 miliar) dalam bentuk bonus. (Foto: Lucy Nicholson/REUTERS)
Gonzalo Higuain. Tahun 2016 lalu Juventus menebus Higuain dari Napoli dengan banderol transfer sebesar 90 juta euro (Rp 1,45 triliun). (Foto: Marco Bertorello/AFP Photo)
Cristiano Ronaldo. Kepindahan Ronaldo dari Manchester United ke Real Madrid pada tahun 2009 memunculkan nilai transfer 94 juta euro (Rp 1,5 triliun) yang menjadikannya pemain termahal saat itu. (Foto: Denis Doyle/Getty Images)
Gareth Bale. Di tahun 2013, Bale menjadi pemain pertama yang transfernya menembus kisaran 100 juta euro ketika (Rp 1,61 triliun) ketika diboyong Real Madrid dari Tottenham Hotspur. (Foto: Gonzalo Arroyo Moreno/Getty Images)
Paul Pogba. Pada tahun 2016, transfer Pogba dari Juventus ke Manchester United melibatkan transfer 105 juta euro (Rp 1,69 triliun) untuk menjadi rekor dunia saat itu. Kabarnya ada pula tambahan 5 juta euro dalam bentuk bonus tambahan. (Foto: Reuters / Darren Staples)
Ousmane Dembele. Untuk bisa mendapatkan Ousmane Dembele dari Borussia Dortmund, Barcelona mengucurkan 105 juta euro (Rp 1,69 triliun) musim panas lalu. Dikabarkan pula ada tambahan bonus sebesar 40 juta euro. (Foto: Albert Gea/Reuters)
Neymar. Kepindahan Neymar dari Barcelona ke Paris Saint-Germain di musim panas 2017 memecahkan rekor transfer dunia. Neymar pindah dengan nilai transfer 222 juta euro (Rp 3,58 triliun). (Foto: Christian Hartmann/Reuters)