Langkah Mulus Belgia Awali Piala Eropa 2020

ADVERTISEMENT

Langkah Mulus Belgia Awali Piala Eropa 2020

Putra Rusdi K - Sepakbola
Minggu, 13 Jun 2021 09:27 WIB
Saint Peterburg -

Timnas Belgia mengawali Piala Eropa 2020 dengan menjanjikan. Mereka tampil menawan untuk mengalahkan Rusia 3-0.

Belgia membuka kiprah mereka di Piala Eropa 2020 dengan sangat baik. De Rode Duivels menang 3-0 atas Rusia pada matchday pertama Grup B di Kretovsky Stadium, Minggu (13/6/2021) dini hari WIB. Belgia mampu tiga kali membobol gawang Rusia berkat brace dari Romelu Lukaku, dan Thomas Munier.

Pelatih Belgia, Roberto Martinez, sangat puas dengan penampilan anak asuhannya di laga ini. Eden Hazard dkk memang tampil dominan sepanjang 90 menit.

Mereka mencatatkan penguasaan bola sebesar 62 persen dibanding 38 persen milik Rusia. Negara peringkat pertama FIFA ini tampil efektif dalam menggempur lini pertahanan Beruang Merah.

Pada laga ini, Belgia mampu melepas sembilan percobaan dengan empat mengarah ke gawang. Tak hanya tajam dalam menyerang, Belgia juga sangat solid dalam bertahan. Rusia yang melepas lima percobaan di laga ini hanya mampu mencatatkan satu tembakan on target.

Kemenangan ini juga menjadi modal berharga bagi Belgia untuk melaju jauh di Euro 2020. Martinez yakin timnya bakal terus berkembang menjadi lebih baik lagi,

"Performanya sangat menyenangkan. Tidak pernah mudah untuk memulai turnamen sebesar ini. Namun, kami melihat tim sangat berkonsentrasi selama 90 menit," kata Martinez dikutip dari Independent.

"Kami menjaga clean sheet dengan cara yang sangat baik. Kemenangan akan membuat kami terus berkembang di turnamen ini," jelasnya.

Hasil ini membawa Belgia untuk sementara memuncaki klasemen Grup B dengan raihan tiga poin. Torehan angka Belgia. Torehan angka mereka sama dengan Finlandia namun unggul selisih gol.

Simak rangkuman keseruan Euro 2020/2021 di sini.

(pur/raw)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT