Piala Dunia menjadi hajatan terbesar bagi salah satu media sosial yang paling nge-trend di muka bumi sekarang ini. Total sebanyak 672 juta kicauan terjadi selama turnamen empat tahunan tersebut berlangsung.
Menurut Data Editor Twitter, Simon Rogers, angka itu merupakan yang terbanyak dalam sejarah. Piala Dunia mengalahkan event-event besar dan bergengsi macam Super Bowl, Piala Oscar dan 16 hari Olimpiade.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kekalahan tuan rumah atas Jerman di babak semifinal menjadi momen di mana terjadi 35,6 juta kicauan. Jumlah tersebut mengalahkan jumlah kicau pengguna Twitter pada saat final yang tercatat sebanyak 32,1 juta kicauan.
Namun, kala Jerman sukses mengalahkan Argentina, itu merupakan momen terbesar dari Piala Dunia. Dalam laga final itu arus tweet cukup deras, yakni 618.000 tweet per menit. Yang kedua adalah gol ke lima Jerman di semifinal, 580.000 tweet per menit.
Penyerang andalan Brasil, Neymar Jr, menjadi figur yang paling sering mendapatkan mention sepanjang Piala Dunia. Di tempat kedua ada nama Lionel Messi dan kemudian Luis Suarez dengan peristiwa gigitannya.
(a2s/rin)