Jose Mourinho turut memberi prediksi soal kans Arsenal dan Manchester City lolos ke perempatfinal Liga Champions. Manajer Chelsea itu menilai keduanya punya peluang untuk membalikkan keadaan.
Di leg pertama lalu, City kalah 0-2 dari Barcelona di Etihad Stadium. Arsenal yang menjamu Bayern Munich di Emirates juga menelan kekalahan dengan skor yang sama.
Mourinho menilai baik City dan Arsenal sama-sama masih punya peluang untuk lolos. Namun menurutnya tugas The Gunners akan lebih berat daripada City.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Arsenal, di Bayern, bisakah mereka menang 2-0 dan memaksakan perpanjangan waktu? Sulit. Mungkin yang paling sulit, tapi mereka bisa," imbuhnya.
Arsenal akan melawat ke Allianz Arena di leg kedua, Selasa (11/3/2014). Sedangkan City akan mengunjungi Camp Nou sehari setelahnya.
(nds/roz)











































