The Blues Bermodal Catatan Oke di Stamford Bridge untuk Balikkan Keadaan

Jelang Chelsea vs PSG

The Blues Bermodal Catatan Oke di Stamford Bridge untuk Balikkan Keadaan

- Sepakbola
Senin, 07 Apr 2014 13:41 WIB
The Blues Bermodal Catatan Oke di Stamford Bridge untuk Balikkan Keadaan
(Getty Images/Mike Hewitt)
Jakarta -

Chelsea punya catatan oke saat berlaga di Stamford Brigde. Rekor itu bisa mereka andalkan untuk membalikkan keadaan saat menjamu Paris Saint-Germain di leg kedua babak perempatfinal Liga Champions.

Chelsea pulang dengan kekalahan 1-3 saat melawat ke markas PSG di leg pertama pekan lalu. Dengan demikian, Eden Hazard dkk. paling tidak butuh kemenangan 2-0 di leg kedua yang akan dimainkan di Stamford Bridge, Rabu (9/4/2014) dinihari WIB, untuk merebut tiket ke semifinal.

Menilik catatan saat berlaga di kandang sendiri, Chelsea boleh optimistis. Di Premier League, The Blues tak pernah kalah di kandang dalam 77 pertandingan selama ditangani oleh Jose Mourinho.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di level Eropa, Chelsea juga punya catatan bagus kala menjamu tim dari Prancis. Dari lima laga melawan tim asal Prancis di Stamford Bridge, tim tuan rumah bisa mencatat empat clean sheet.

Chelsea juga punya catatan oke soal membalikkan keadaan di Stamford Bridge. Dari 12 rangkaian pertandingan dua leg di kompetisi UEFA di mana mereka tertinggal lebih dulu di leg pertama, tujuh kali Chelsea mampu membalikkan keadaan di kandang sendiri.

Yang teraktual adalah di babak 16 besar Liga Europa musim lalu. Kalah 0-1 di leg pertama yang dimainkan di markas Steaua Bucharest, Chelsea berbalik menang 3-1 di leg kedua untuk lolos ke perempatfinal.

Di Liga Champions dua musim lalu, Chelsea juga melakukan comeback gemilang di Stamford Bridge. Kala itu di babak 16 besar, Chelsea kalah 1-3 di leg pertama di kandang Napoli. Namun di leg kedua, tim asal London itu menang 4-1 lewat babak perpanjangan waktu dan melangkah ke perempatfinal.



(nds/a2s)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads