Roma akan menjamu CSKA di matchday pertama Grup E di Stadio Olimpico, Kamis (18/9/2014) dinihari WIB.
Menilik pesaing di grup ini, kemenangan atas CSKA akan bermakna krusial untuk Roma. Sebab di laga-laga berikutnya, pasukan Rudi Garcia itu akan menghadapi tim-tim yang di atas kertas lebih diunggulkan, yaitu Manchester City dan Bayern Munich.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami harus efisien dan berkonsentrasi penuh, karena ini adalah pertandingan level tertinggi dan Anda tidak boleh melakukan kesalahan," ujar Pjanic seperti dikutip Football Italia.
"Kami harus tampil habis-habisan. Grup kami sangat berat, tapi sangat bagus dan ada di level tertinggi, jadi kami yakin kami bisa unjuk gigi."
"Kami tahu CSKA Moskow sedikit tidak diunggulkan daripada klub-klub lain di grup, tapi mereka sudah tampil bagus dan harus dihadapi dengan serius," lanjut Pjanic.
"Saya yakin ini akan jadi laga yang rumit. Kami ingin memulai dengan kemenangan dan memainkan musim yang sukses. Saya ingin mengangkat trofi di sini," katanya menambahkan.
(nds/rin)











































