Gol Eto'o Selamatkan Everton dari Kekalahan

Liga Europa

Gol Eto'o Selamatkan Everton dari Kekalahan

- Sepakbola
Jumat, 03 Okt 2014 01:15 WIB
Gol Etoo Selamatkan Everton dari Kekalahan
AFP/Kirill Kudratvsev
Krasnodar -

Everton meraih hasil imbang 1-1 kala bertandang ke markas klub Rusia, FC Krasnodar, Jumat (3/10/2014) dinihari WIB. Sempat tertinggal lebih dulu, The Toffees terhindar dari kekalahan berkat gol Samuel Eto'o.

Pada laga Grup H Liga Europa yang dihelat di Kuban Stadium, Everton tampil dengan mayoritas pemain utamanya, kecuali Kevin Mirallas yang mengalami cedera pada laga melawan Liverpool akhir pekan kemarin. Sementara, Romelu Lukaku tidak berada dalam starting XI.

Tim besutan Roberto Martinez tersebut mendapatkan perlawanan ketat dari tuan rumah yang tampil agresif. Tercatat, Everton hanya sukses menciptakan 7 attempts sepanjang laga, kendati 5 di antaranya tepat sasaran. Sedangkan Krasnodar menciptakan 18 attempts, tapi 7 di antaranya tepat sasaran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pertandingan baru berjalan tiga menit, Krasnodar sudah mendapatkan peluang lewat Marat Izmailov. Gelandang bernomor 11 itu menyelesaikan sebuah kerjasama yang dibangun Ari da Silva Ferreira dan Ricardo Laborde dengan sebuah tendangan lob. Namun, pada akhirnya sepakannya masih melambung di atas mistar gawang Everton.

Enam menit berselang, giliran Odil Ahmedov yang mendapatkan peluang untuk Krasnodar. Dia melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti, tetapi tendangannya masih bisa diblok oleh bek Everton, Phil Jagielka.

Tekanan demi tekanan yang dilakukan oleh Krasnodar membuat Everton kesulitan di setengah jam pertama pertandingan. Sejumlah percobaan untuk mencetak gol pun mereka dapatkan, kendati belum berhasil menembus jala Everton yang dikawal oleh Tim Howard.

Kebuntuan tuan rumah akhirnya pecah pada menit ke-43, ketika Ari dengan tenang menceploskan bola ke dalam gawang Everton. Gol bermula dari sebuah umpan lambung yang dikirim dari sisi kanan. Bola yang berusaha dibuang oleh Jagielka malah jatuh ke hadapan Ari yang lantas melepaskan tendangan setengah voli.

Kedudukan 1-0 tersebut bertahan sampai babak pertama usai. Di awal babak kedua, Martinez akhirnya memainkan Lukaku dan menarik keluar Christian Atsu.

Kendati Everton menambah daya gedor dengan memasukkan Lukaku, mereka tetap tidak bisa keluar dari tekanan Krasnodar. Peluang demi peluang dihasilkan oleh Krasnodar pada satu jam pertama laga. Namun, beruntung buat Everton, penyelesaian akhir para pemain Krasnodar tidak bagus sehingga mereka pun gagal menambah keunggulan.

Pada menit ke-66, pemain pengganti, Wanderson do Carmo, mendapatkan sebuah peluang bagus. Namun, tendangannya masih menerpa mistar gawang dan kembali gawang Everton selamat dari kebobolan.

Pada akhirnya, Everton yang terus tertekan pada laga ini layak mengucapkan terima kasih kepada Samuel Eto'o. Gol penyerang asal Kamerun tersebut di menit-menit menjelang akhir pertandingan membuat segala tekanan Krasnodar di laga ini jadi tidak berarti.

Di menit ke-82, sebuah umpan silang yang dilepaskan Leighton Baines dari sisi kanan menjadi awal dari suksesnya Everton mengamankan satu poin. Umpan tersebut diterima oleh Eto'o yang menyelinap masuk ke area depan gawang Krasnodar dan langsung melepaskan sontekan terarah. Setelah gol ini tidak ada lagi gol tercipta.

Everton kini duduk di urutan pertama klasemen Grup H dengan nilai 4, diikuti oleh Krasnodar dengan nilai 2.

Susunan Pemain

Krasnodar: Dykan, Jedrzejczyk, Granqvist, Kaleshin, Sigurdson, Gazinskii, Ahmedov, Ismailov (do Carmo 64), Laborde (Mamayev 71), Pereyra (Petrov 83), Ari.

Everton: Howard, Hibbert, Jagielka, Baines, Stones, Gibson, Barry, McGeady, Atsu (Lukaku 46), Osman, Eto'o.

(roz/cas)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads