'Kalau Terus Main seperti Ini, PSG Bisa Juara '

'Kalau Terus Main seperti Ini, PSG Bisa Juara '

- Sepakbola
Kamis, 12 Mar 2015 10:17 WIB
Kalau Terus Main seperti Ini, PSG Bisa Juara
(Getty Images/Mike Hewitt)
London - Thiago Silva menyanjung penampilan Paris Saint-Germain setinggi langit usai menyingkirkan Chelsea di babak 16 besar Liga Champions. Dia bahkan yakin PSG bisa juara jika terus tampil seperti saat mendepak Chelsea.

Dalami partai leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stamford Bridge, Kamis (12/3/2015) dinihari WIB, PSG harus melewati masa perpanjangan waktu sebelum memastikan diri lolos ke perempatfinal. Meraih hasil imbang 2-2, PSG lolos berkat aturan gol tandang.

Tiket ke perempatfinal tak didapat PSG dengan mudah. Mereka bahkan harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-31 menyusul kartu merah untuk Zlatan Ibrahimovic.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PSG lantas kebobolan lebih dulu di menit ke-80 setelah sepakan keras Gary Cahill dari dalam kotak penalti tak mampu diantisipasi oleh Salvatore Sirigu. Namun lima menit jelang waktu normal habis, David Luiz membawa PSG menyamakan kedudukan dan memaksa laga diteruskan ke masa perpanjangan waktu.

Di babak extra time, PSG lagi-lagi kebobolan lebih dulu. Kali ini Eden Hazard menjebol gawang tim tamu lewat sebuah tendangan penalti di menit ke-95.

Tapi PSG menolak untuk menyerah. Di menit ke-113, giliran Silva yang menggetarkan jala gawang Thibaut Courtois lewat sebuah tandukan menyambut sepak pojok. Skor jadi imbang 2-2 dan Les Parisiens lolos berkat aturan gol tandang (agregat 3-3).

Silva pun tak ragu untuk menyanjung performa dan semangat juang yang ditunjukkan timnya. Penampilan seperti ini juga diyakini Silva bisa mengantar PSG jadi juara.

"Selamat untuk seluruh tim! Kami menampilkan pertandingan yang fantastis hari ini dan bertahan dengan sangat baik," sahut Silva di situs resmi klub.

"Kami kebobolan dua gol, tapi kekuatan mental membawa kami lolos. Saya pikir kami punya pemain-pemain berkualitas yang bisa melukai tim Eropa manapun ketika kami bermain seperti itu," lanjut kapten PSG itu.

"Jika kami terus bermain seperti itu, kami bisa melangkah jauh. Targetnya adalah menjuarai Liga Champions," kata bek asal Brasil itu menegaskan.



(nds/din)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads